Musim Wisuda, Gadis Cantik ini Kebanjiran Pesanan Buket Bunga
blokbojonegoro.com | Friday, 21 May 2021 06:00
Kontributor : Rizki Nur Diansyah
blokBojonegoro.com - Buket bunga adalah kumpulan bunga yang ditata dengan kreatif atau karangan bunga genggam, buket seringkali diberikan pada saat wisuda, nikah dan ulang tahun.
Pada musim wisuda ini menyebabkan banyak pengusaha buket kebanjiran pesanan, salah satunya yaitu Della Octaviani Qory (21) warga Desa Cangaan, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro.
Della mengaku pada saat musim wisuda ini dia kebanjiran pesanan, yang pada saat hari-hari biasa ia cuma memproduksi 50 - 100 buket per bulannya, tapi jika musim seperti ini pesanan meningkat hingga 50% per bulannya.
Della mengungkapkan bahwa, pada bulan ini di sudah membuat ±150 buah buket, dia menyebut ketika musim wisuda dengan "Nduwe Gawe" karena saking banyaknya pesanan.
"Saya nyebutnya "Nduwe Gawe" itu pas musim wisudaan kek hajatan gitu lah ya, soalnya sibuk sana sini, chat numpuk, income pun naik drastis dari hari-hari biasanya," ujarnya
Buket nya di bandrol dari kisaran 18 ribuan hingga 500 ribuan, karena sesuai dengan permintaan customer. "Ada juga yang harganya sampai jutaan, Kalo buketnya uang, nominalnya bisa sampai jutaan, tergantung nominal uang yang ada di buket," imbuhnya
Selain membuat buket bunga Della juga membuat Hampers dan Gift Box, dia juga sudah mempunyai nama produknya yaitu 'Delbou'. [riz/ito]
Tag : buket, bungan, karangan, wisuda, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini