Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro Gelar Gebyar Vaksinasi Covid-19 Bagi Lansia
blokbojonegoro.com | Tuesday, 25 May 2021 16:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Vaksinasi Covid-19 terus dilakukan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bojonegoro, seperti yang dilaksanakan Puskesmas Kalitidu bekerjasama dengan Pemerintah Desa Kalitidu menyelenggarakan gebyar vaksinasi Covid-19 bagi lansia (lanjut usia), Selasa (25/5/2021).
Kegiatan tersebut sekaligus mendukung cakupan vaksinasi Covid-19, serta menjadi momen peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) yang diperingati tanggal 17-29 Mei 2021. Termasuk mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan Covid-19 dengan selalu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjahui kerumunan.
Kepala Puskesmas Kalitidu, Agus Gunawan mengungkapkan, peserta vaksinasi Covid-19 untuk Lansia di Kecamatan Kalitidu saat ini diikuti sebanyak 152 orang mendapatkan vaksin tahap pertama hari ini.
"Lansia ini merupakan kelompok yang diprioritaskan untuk memperoleh vaksin. Sebab selain masuk dalam kelompok rentan lansia juga memiliki risiko tinggi tertular Covid-19," ungkapnya.
Sementara itu Koordinator Promosi Kesehatan (Promkes), Rismawati menambahkan, untuk sosialisasi, edukasi dan komunikasi pada masyarakat ini terus dilakukan. Khususnya kelompok prioritas lansia dan keluarga untuk tidak takut mendapatkan vaksinasi Covid-19 karena aman dan halal.
Pasalnya sasaran lainnya lansia juga harus mendapatkan pengawasan selama 15 menit setelah disuntik vaksin. Beberapa efek samping mungkin muncul adalah nyeri ringan dan gatal di area bekas suntikan, bengkak, serta rasa lelah, demam dan ngantuk.
"Gejala atau keluhan itu semua sangat ringan dan tidak perlu dikhawatirkan, jika dibandingkan dengan manfaat yang akan diterima yaitu untuk memberikan kekebalan tubuh terhadap penyakit Covid-19," imbuh Risma.
Sehingga lanjut Risma, bagi lansia yang sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19 dihimbau untuk tetap menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan dengan 5M yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. [zid/ito]
Tag : vaksin, dinkes, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini