Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jembatan KaRe Masuk Tahap Pemancangan dan Pemasangan U-Ditch

blokbojonegoro.com | Friday, 25 June 2021 11:00

Jembatan KaRe Masuk Tahap Pemancangan dan Pemasangan U-Ditch

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Pembangunan jembatan penghubung Kecamatan Kanor Bojonegoro dan Kecamatan Rengel Tuban (KaRe) memasuki tahap pemancangan dan pemasangan u-ditch, juga sudah dilakukan pengujian di delapan titik untuk mengetahui struktur tanah.

Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Chusaifi mengatakan, setelah groundbreaking beberapa waktu lalu tahap awal dilakukan pengecekan struktur tanah di delapan titik. "Dan untuk saat ini sudah proses pemancangan dan pemasangan u-ditch (kanal saluran air) dari sisi selatan yaitu Kecamatan Kanor," ucapnya.

Terpisah, Supervisor Engineer, Haris menjelaskan, pengujian delapan titik tanah tersebut dilakukan untuk mengetahui keras serta tekstur tanah, dengan tujuan hasil dari pengecekan di lokasi jembatan dapat terpantau aman.

"Untuk pemancangan tiang ada di kedalaman 30 meter dan di bengawan solo sendiri 36 meter dengan kedalaman yang menancap di dasar bengawan sekitar 28 meter yang terdiri atas lapisan atau case berbahan baja," jelasnya.

Pemancangan dari sisi utara yaitu Kecamatan rengel akan dijadikan sebagai jalan layang untuk akses menuju jembatan.

Jembatan KaRe memiliki panjang 210 meter dan lebar 9 meter, yang meliputi lebar jalan 7 meter dan juga 1 meter trotoar di setiap sisi. Jembatan ini diprediksi sanggup menopang beban seberat 82 ton.

"Jika dilihat dari pemancang, harusnya bisa menopang beban seberat 82 ton. Namun setelah dilakukan uji coba prakiraan jembatan tersebut bisa menopang beban seberat 120 ton," tandasnya. [liz/mu]

Tag : jembatan kanor rengel, jembatan bojonegoro , jembatan tuban, pembangunan jembatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini