06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

5 Ide Kegiatan Libur Sekolah Saat di Rumah Saja: Kerajinan Tangan Hingga Mabar

blokbojonegoro.com | Friday, 02 July 2021 07:00

5 Ide Kegiatan Libur Sekolah Saat di Rumah Saja: Kerajinan Tangan Hingga Mabar

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Libur kenaikan kelas merupakan momen yang dinanti para pelajar. Sayangnya di tengah pandemi Covid-19, aktivitas liburan terhambat karena adanya penerapan PPKM Mikro.

Tapi jangan khawatir, sejumlah kegiatan ini bisa kamu lakukan bersama keluarga untuk menghabiskan libur sekolah.

Dikutip dari siaran pers Ruang Guru, berikut daftarnya:

1. Menonton film atau serial kesukaan

Terkadang banyaknya tugas dan ulangan dari sekolah membuat kita terlewat berbagai acara TV atau film kesukaan. Liburan bisa menjadi salah satu waktu kamu untuk menonton film atau serial-serial.

Tetapi jangan sampai terlalu asyik menonton hingga lupa waktu untuk istirahat. Selain menonton, bisa juga kok sambil belajar bahasa asing lewat film.

Contohnya dengan menggunakan subtitle bahasa Inggris untuk meningkatkan kemampuan kamu dalam berbahasa Inggris.

2. Lakoni hobi

Terdapat beragam jenis hobi antara lain kesenian, olahraga, memasak, dan lain sebagainya. Hobi merupakan suatu kegiatan rekreasi di waktu luang untuk melepas penat.

Setelah mengejar prestasi akademik selama di sekolah, kita juga perlu menyeimbangkannya dengan kegiatan non akademik. Salah satunya adalah dengan menyalurkan hobi, dengan begitu bakat kemampuan jadi berkembang.

3. Bermain game bersama keluarga

Bermain bersama alias mabar tentu menjadi hal menyenangkan untuk mengusir rasa bosan bagi anak-anak, remaja, maupun orang dewasa. Board game bisa menjadi salah satu alternatifnya, contohnya seperti bermain monopoli, ular tangga, atau kartu uno.

Sekarang banyak variasi board game yang bisa dimainkan. Kegiatan bermain ini ternyata juga bisa membuat ikatan dengan keluarga semakin erat.

Selain itu, bermain board game juga dapat melatih kinerja otak, karena melalui permainan tersebut otak terstimulasi untuk berpikir secara kompleks dan membentuk memori.

Tentunya dengan begitu, kemampuan kognitif menjadi terasah melalui pemecahan masalah dan pengambilan keputusan selama bermain.

4. Buat kerajinan tangan

Banyak kerajinan tangan di kanal Youtube yang bisa ditiru. Contohnya seperti membuat gantungan kunci, menyulam, atau membuat benda lain yang berguna.

Barang bekas pun bisa kamu sulap menjadi wadah, pajangan, atau koleksi.

Melakukan kegiatan ini juga bisa meningkatkan kreativitas. Sedangkan kreativitas yang tinggi dapat melatih untuk menggunakan ide-ide baru dalam memecahkan masalah yang tidak terduga nantinya.

5. Membaca artikel dan buku

Buku adalah jendela dunia. Membaca jadi salah satu cara mengisi waktu luang. Selain itu, membaca dapat meningkatkan literasi serta fungsi otak.

Tak harus buku pengetahuan, buku fiksi pun bisa menjadi salah satu pilihannya. Bila belum terbiasa membaca buku yang tebal, bisa dimulai dengan membaca artikel.

*Sumber: suara.com

 

Tag : pendidikan, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat