Ini 10 Juara Lomba Lari Marathon 10 K
blokbojonegoro.com | Saturday, 26 March 2022 12:00
Reporter: M Anang Febri
blokBojonegoro.com - Kompetisi lomba lari marathon 10k yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora), telah mencapai hasil akhir.
Lomba lari yang diikuti 350 peserta ini, berangkat di titik start Lapangan Desa Pesen sampai ke utara dan finish di area jembatan Terusan Bojonegoro Tuban (TBT). Berikut ini daftar 10 nama juara lari Marathon 10k ;
Juara 1 berhasil didapatkan M. Khoirul Zukron asal Desa Ngadiluwih, Kecamatan Ngasem, menorehkan catatan waktu terbaik dengan durasi lari 36. 59. 25. Selanjutnya, Taufiq Hidayat asal Desa Cendono, Kecamatan Padangan, berhasil mendapat juara 2 dengan catatan waktu 37. 06. 84.
Kemudian juara ke tiga, ada Indra Susila Utama asal Desa Trucuk, dengan catatan waktu 40. 17. 65. Diurutan ke empat, Alam Laksana Negara asal Desa Jalakan, Kecamatan Padangan dengan waktu 40. 52. 07.
Urutan ke 5, 6, dan 7 ada Mi'rojul Ridwan asal Desa Pengkok, Kecamatan Padangan catatan waktu 42. 19. 30, M. Aris Maulana asal Desa Ngadiluwih, Kecamatan Ngasem dengan waktu 46. 11. 81, dan Dika Saputra asal Desa Sumengko, Kecamatan Kalitidu dengan waktu 46. 28. 42.
Nova Aditya Pranata asal Desa Duyungan, Kecamatan Kalitidu menoreh waktu 46. 48. 89 berhasil menduduki urutan 8. Kemudian, Yefta Nipay dari Koramil Kapas berada di urutan 9 dengan waktu 46. 54. 59. Terakhir, Nico Candra Pratama asal Kecamatan Kedewan, menutup urutan ke 10 dengan waktu 46. 58. 25.
"Diharapkan Dispora dapat menyisir potensi para atlet. Selain bidang insfrastruktur, bidang olahraga juga kita dorong untuk berprestasi dan mempromosikan Bojonegoro," ungkap Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah berpesan.
Dalam lomba lari marathon ini, Kepala Dispora Amir Syahid mengatakan bahwa semua peserta adalah dari warga Bojonegoro dan sudah tervaksin minimal dosis kedua.
"Hadiah juara 1 sepeda motor Kawasaki KLX, hadiah juara 2 laptop untuk kebutuhan sehari-hari, juara 3 handphone, juara 4 hingga 6 handphone, juara 7 hingga 10 mendapatkan sepeda gunung," terangnya. [feb/mu]
Tag : Lari maraton, lomba lari
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini