13:00 . Perluas Dukungan Lingkungan Akademik, Hulu Migas Hadir di Pameran SINOX-01   |   22:00 . Survei ARCI: Elektabilitas Wahono-Nurul 75,5%, Teguh-Farida 19,6%   |   21:00 . Tingkatkan Derajat Kesehatan Pekerja Lewat Program Atraktif, Pertamina EP Cepu Catatkan Rekor Muri   |   20:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z Bojonegoro Berlangsung Meriah   |   18:00 . Tim Pemenangan Teguh-Farida Akui Tak Tahu Kampanye ‘Bojonegoro Klunting’ di Kepohbaru   |   16:00 . Kampanye Hari Terakhir Pilbup Bojonegoro Berujung Ricuh, Warga Saling Lempar Batu   |   15:00 . 22 TPS di Sekar Bojonegoro Sulit Dijangkau, Ada yang Gegara Jembatan Putus   |   12:00 . Peringati Hari Penyakit Paru Obstruktif Kronis, Dinkes Bojonegoro Ajak Warga Jaga Kesehatan Paru   |   23:00 . Ribuan Warga Bojonegoro Mlaku Bareng Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul   |   19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |  
Mon, 25 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Isak Tangis Warnai Kedatangan Jemaah Haji Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Monday, 18 July 2022 08:00

Isak Tangis Warnai Kedatangan Jemaah Haji Bojonegoro

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Para jemaah haji asal Kabupaten Bojonegoro telah usai menunaikan rukun islam yang ke lima. Sebanyak 261 jemaah haji yang tergabung di kloter dua dengan Kabupaten Tuban ini, telah sampai di Pendopo Kabupaten Bojonegoro pukul 21.30 WIB, Minggu (17/7/2022).

Tampak, di sepanjang Jalan Mastumapel Kota Bojonegoro tepat didepan Pendopo Kabupaten Bojonegoro, para penjemput jemaah haji, menyambut keluarganya yang telah melaksanakan ibadah haji selama kurang lebih 40 hari itu, dengan isak tangis haru.

Meskipun terdapat pagar pembatas antara bus jemaah haji dan keluarga penjemput. Beberapa jemaah haji tetap menghampiri keluarganya terlebih dahulu untuk salaman dan berpelukan. Kemudian, setelah itu jamaah haji harus masuk ke Pendopo Kabupaten Bojonegoro terlebih dahulu untuk mengambil koper bawaan, yang berada di dalam pendopo.

Salah satu jamaah haji, Abdulloh Hafith mengatakan bahwa dirinya sangat bersyukur bisa berangkat menunaikan rukun islam yang ke lima di tanah suci. Menurutnya, selama perjalanan dari tanah air ke tanah suci, hingga pulang lagi ke Kabupaten Bojonegoro semuanya berjalan dengan lancar.

“Fasilitas yang diberikan oleh pemerintah kepada seluruh jemaah haji sangat memuaskan, baik selama perjalanan maupun di Makkah maupun di Madinah,” ungkap pria yang juga menjabat sebagai Kasi Bimas Islam Kemenag Kabupaten Bojonegoro.

Menurutnya, haji tahun ini merupakan sangat berkesan, karena tahun ini adalah haji akbar. Kedua, saat di tanah suci tidak terlau berdesakan. Pasalnya, hanya satu juta jemaah yang menunaikan haji tahun ini.

“Berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana jamaah membludak hingga dua juta bahkan tiga juta. Pokoknya, perjalanan haji tahun ini sangatlah lancar,” paparnya saat ditemui awak bB usai turun dari bus.

Sebelumnya, para jemaah haji ini diprediksi sampai Kabupaten Bojonegoro sekitar pukul 18.00 WIB. Namun, terjadi keterlambatan hingga kurang lebih tiga jam. Pasalnya, yang seharusnya pemeriksaan dokumen hanya diprediksi tiga jam, menjadi lima jam. Karena para jamaah harus di swab antigen satu per satu, sehingga kepulangan jamaah harus terlambat. [riz/

Tag : haji bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat