Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

PMI Bojonegoro Ikut Temu Karya Relawan, Hernowo: Ambil Ilmu untuk Tugas Kemanusiaan

blokbojonegoro.com | Sunday, 30 October 2022 17:00

PMI Bojonegoro Ikut Temu Karya Relawan, Hernowo: Ambil Ilmu untuk Tugas Kemanusiaan

 

 

Reporter: Rizki Nur Diansyah 

blokBojonegoro.com - Sebanyak 24 relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bojonegoro, mengikuti Temu Karya Relawan (TKR) yang diselenggarakan PMI Provinsi Jawa Timur. Ketua PMI Kabupaten Bojonegoro, dr. Ahmad Hernowo mengingatkan keilmuan untuk tugas-tugas kemanusiaan di Kota Ledre.

"Dengan keikutsertaan Kontingen PMI kabupaten Bojonegoro di Temu Karya Relawan PMI Jawa Timur ini nantinya diharapkan bisa meningkatkan ilmu, serta mengembangkan organisasi PMI dalam tugas-tugas kemanusiaan di Kabupaten Bojonegoro. Serta para Relawan bisa menjalin silaturahmi yang baik dengan kontingen lainnya," terang Dokter Hernowo saat memberangkatkan para kontingen di markas PMI Bojonegoro, Minggu (30/10/2022).

Dokter Hernowo yang juga Direktur RSUD Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro mengingatkan agar kontingen PMI Kabupaten Bojonegoro untuk menjaga nama baik organisasi maupun kabupaten Bojonegoro. "Setelah pandemi Covid-19 TKR baru kembali dilaksanakan tahun ini, sehingga banyak ilmu bisa didapat dam kegiatan tersebut," ujarnya.

Pasalnya 24 relawan yang menjadi kontingen PMI Kabupaten Bojonegoro akan mengikuti TKR PMI Provinsi Jawa Timur yang berlangsung di area Gelora Bung Tomo Surabaya, mulai tanggal 31 Oktober sampai 5 November 2022.

Sementara itu plt Kepala Markas PMI Kabupaten Bojonegoro, Nur Khamid menambahkan, seluruh peserta mematuhi peraturan baik dari panitia maupun ketua rombongan. Serta menjaga kesehatan sehingga dapat mengikuti seluruh kegiatan dengan maksimal.

"Dengan pengalaman yang didapat selama kegiatan, kita berharap adik-adik menjadi relawan kemanusiaan yang sungguh-sungguh untuk melayani kemanusiaan," pungkasnya yang juga MC terkenal di Kabupaten Bojonegoro itu.

Tampak dalam persiapan yang dilakukan kontingen PMI Bojonegoro, tenda yang dibangun mengusung kearifan lokal Bojonegoro. Selain hiasan dan miniatur bangunan tenda, foto-foto kegiatan kemanusiaan PMI Bojonegoro dan foto Pelindung PMI Bojonegoro, Ibu Anna Mu'awannah mempercantik tampilan tenda relawan PMI Bojonegoro untuk mengikuti TKR PMI Jawa Timur. [zid/lis]

 

 

 

Tag : PMI, relawan, temu, karya



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini