BKC Bersama Pemuda Tlogohaji, dan Babinsa Sinergi Perbaiki Rumah Mbah Urip
blokbojonegoro.com | Saturday, 03 December 2022 16:00
Kontributor : Rizki Nur Diansyah
blokBojonegoro.com - Bojonegoro Korea Comunity (BKC) dan Pemuda Desa Tlogohaji, Kecamatan Sumberrejo bersama Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Setempat bersinergi untuk memperbaiki rumah kakek 65 tahun yang sudah tak layak huni.
Ia adalah Mbah Urip (65) warga Desa setempat. Bisa dikatakan bahwa ia sudah tidak bisa bekerja karena penglihatanya sudah kabur dan mudah sakit, dia juga tidak punya tanah sawah untuk bekal makan sehari-hari.
“Mbah Urip punya tiga anak, dua diantaranya adalah perempuan dan seorang laki laki. Mbah Urip tinggal dengan anak perempuan yang juga tidak bisa bekerja karena ada gangguan fisik,” ungkap Ketua Karang Taruna Desa Tlogohaji, Ghozali. Sabtu (3/12/2022).
Lebih lanjut, menurutnya dua anaknya yang lain juga tidak bisa menafkahi Mbah Urip, karena kesulitan ekonomi juga. Ia mengibaratkan Mbah Urip, seumpama ada genteng yang jatuh, tidak bisa membetulkan sendiri.
“Bahan rumah bagian atap, tiang dan dinding semuanya terbuat dari bambu. Atap dan genteng rumah banyak yang mlorot karena usuk dan reng pada keropos,” lanjutnya.
Kalau musim hujan, tambah Ghozali, air masuk membasahi tempat tidur, kursi dan gorden. Sehingga tidak nyaman untuk ditinggali, selain itu lantainya pun ikut becek. Bahkan teras rumah sudah pernah roboh. Bahkan lebih parahnya, agar tidak cepat roboh, dikasih tiang tambahan. Paska pulang dari rumah sakit, mbah urip sementara tinggal di rumah tetangga agar bisa lebih nyaman.
Terpisah, Babinsa Tlogohaji, Mudhori mengungkapkan, kerja bakti perbaikan rumah mbah urip dimulai pada Rabu (30/11/2022) lalu. Dan ditarget pelaksanannya dua hari berturut turut atau sampai rumah bisa ditempati.
“Gotong royong dilaksanakan oleh pemuda Tlogohaji yang bekerjasama dengan masyarakat sekitar. Kegiatan ini juga dibantu oleh babinsa dari koramil sumberejo. Dana pembangunan rumah didapatkan dari sumbangan sukarela dari BKC dan masyarakat sekitar,” papar Mudhori.
Mudhori menambahkan, total dana yang didapatkan dari BKC sekitar Rp11 juta, dan selebihnya dari sumbangan masyarakat setempat. Sumbangan dari masyarakat juga berupa tenaga, makanan, minuman, rokok, genteng, camilan.
Perlu diketahui, BKC tidak hanya sekali ini saja melakukan kegiatan sosial, namun sudah sejak tahun 2019 telah membantu perbaikan rumah, pengobatan bagi masyarakat tidak mampu, membantu pembangunan diniyah, masjid, dan lain sebagainya. Dan tidak hanya di Tlogohaji saja, BKC juga melakukan kegiatan sosial di sejumlah Kecamatan di Bojonegoro. [riz/ito]
Tag : Kbc, Tlogohaji, Sumberrejo, Bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini