Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jelang Pemilu, 749 Calon PPK Ikuti Tes CAT

blokbojonegoro.com | Tuesday, 06 December 2022 20:00

Jelang Pemilu, 749 Calon PPK Ikuti Tes CAT

 

Kontributor: Anang Febri

blokbojonegoro.com - Sebanyak 749 warga Kabupaten Bojonegoro hari ini menjalani tes tulis atau CAT (computer assisted test) bagi calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk pemilihan umum (Pemilu) pada tahun 2024 nanti, di SMKN 2 Bojonegoro, Selasa (6/12/2022).

Divisi Sosdiklih, Parmas, dan SDM KPU Bojonegoro, Mustofirin mengatakan, sebelumnya terdapat 1000 lebih peserta yang mendaftarkan diri. Namun, usai melewati tahap seleksi administrasi hanya terdapat 749 yang lolos untuk mengurangi tes tulis atau CAT.

"Dari kurang lebih 1000 orang yang mendaftar, hanya terdapat 749 yang lolos untuk mengikuti tes saat ini," ungkap Mustofirin.

Pria yang akrab disapa Firin itu menambahkan, jumlah peserta yang mengikuti tes ini berasal dari 28 Kecamatan yang ada di Bojonegoro. Adapun tes yang menerapkan sistem CAT, bertujuan untuk memudahkan soal, pengerjaan dan penilaian.

"Hasil tes langsung kita umumkan. Tapi, terlebih dahulu peserta kami mintai persetujuan apakah bersedia nilai ini untuk kami publikasikan, dan semua bersedia bertandatangan di lembar persetujuan," lengkapnya.

Dari tes calon anggota panitia PPK, kebutuhan masing kecamatan adalah 5 orang. Sehingga dari total 28 kecamatan, KPU membutuhkan 140 orang untuk diterapkan sebagai anggota PPK. [feb/col]

 

Tag : PPK, KPU, pemilu



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini