KAI Sediakan KA Tambahan Lebaran 2023, Tiket Jelang Lebaran Banyak yang Ludes
blokbojonegoro.com | Tuesday, 14 March 2023 16:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Tingginya minat masyarakat saat musim mudik lebaran, ini PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan kereta tambahan masa angkutan Lebaran tahun 2023. Untuk tiket sejak Senin (13/03/2023) pukul 00.00 WIB sudah bisa dibeli. Saat ini, untuk tujuan Stasiun Pasar Senen-Bojonegoro sekitar H-5 Lebaran sudah ludes terjual.
Kereta api tambahan (KA) lebaran ini memiliki berbagai rute dan kelas. Mulai dari ekonomi, bisnis hingga eksekutif. "Benar bisa dipesan sejak Senin, (13/03/2023) pemesanan bisa melalui aplikasi KAI Access atau laman resmi kai.id," ungkap Kepala Stasiun Bojonegoro, Totok Kushendarto.
Lanjut Totok, pihaknya juga sudah menyiapkan beberapa relasi KA Tambahan Lebaran di stasiun Bojonegoro. Di antaranya Kertajaya Tambahan dengan jadwal keberangkatan 12-30 April 2023 relasi Pasar senen-Surabaya Pasar Turi.
KA Kertajaya Tambahan relasi Surabaya Pasar Turi-Pasar senen yang dijadwalkan berangkat pada 11-30 April 2023, dan KA Sembrani Tambahan relasi Surabaya Pasarturi - Gambir PP pada 6-30 April 2023.
"Tiket KA juga bisa dipesan melalui go show atau mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan KA. Pesan kami, masyarakat menghindari melakukan transaksi pembelian melalui pihak yang membebankan bea tidak wajar," ulasnya. [liz/lis]
Tag : KAI, tiket, kereta, tambahan
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini