Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Buntut Dugaan ASN Dukung Bacaleg, Bawaslu Bojonegoro Panggil Sukur Priyanto

blokbojonegoro.com | Thursday, 16 March 2023 10:00

Buntut Dugaan ASN Dukung Bacaleg, Bawaslu Bojonegoro Panggil Sukur Priyanto

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Buntut dugaan adanya dukungan dari Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Bojonegoro terhadap salah satu Partai Politik (Parpol) di Pemilu 2024 nanti, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bojonegoro panggil Ketua DPC Partai Demokrat Bojonegoro, Sukur Priyanto, Rabu (15/3/2023).

Sukur mengungkapkan, terdapat beberapa pertanyaan yang ditanyakan oleh petugas Bawaslu. Pertanyaannya masih seputar informasi adanya surat dukungan dari ASN tersebut, asal usul dari mana mengetahui surat tersebut hingga harapanya terhadap penyelesaian persoalan ini.

Kepada Bawaslu, Sukur menyampaikan, selain surat dukungan dari ASN tersebut, ia mengungkapkan ada beberapa kelompok masyarakat yang juga diminta untuk menyatakan sikap yang serupa diantaranya, kelompok masyarakat, lembaga, THL, kelompok jamaah, Kepala Sekolah hingga Kepala Desa.

"Adanya proses (dugaan) intimidasi ini merupakan sebuah rahasia umum, diluar ASN ini saya sampaikan ada beberapa kelompok masyarakat yang juga diminta menyatakan sikap dukungan, testimoni dari mereka juga ada," ujar Sukur usai dimintai keterangan oleh Bawaslu.

Adanya peristiwa ini, menurut Sukur sangat menciderai prinsip demokrasi yang ada di Negara Indonesia, oleh sebab itu Ia berharap kepada Bawaslu untuk segera mengambil tindakan sesuai dengan ketentuan dan regulasi yang ada.

"Bahwa ada proses yang secara sistematis dilakukan oleh pihak-pihak tertentu untuk memobilisasi suara pada salah satu partai tertentu, dan ini dilakukan aangat masif sekali," tandasnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bojonegoro itu menegaskan bahwa, dengan adanya dugaan intimidasi yang dilakukan oleh kelompok tersebut, itu sangat menciderai proses Demokrasi. Menurutnya, hal tersebut tidak boleh dibiarkan.

Sementara itu, Koordinator divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Bojonegoro, Dian Widodo menjelaskan, pemanggilan terhadap Ketua DPC Partai Demokrat itu, merupakan tindak lanjut dari pemanggilan yang sebelumnya dan masih berkaitan dengan informasi adanya surat dukungan dari ASN kepada salah satu partai peserta pemilu 2024 mendatang.

"Kita mendalami dari bukti yang ada itu (surat dukungan) diperoleh dari siapa, apakah mengetahui yang asli atau tidak, kurang lebihnya seperti itu," terang saat dijumpai di Kantor Bawaslu Kabupaten Bojonegoro.

Sejauh ini, lanjut Dian, pihaknya masih mendalami terkait kebenaran dan keberadaan surat dukungan dari ASN tersebut.

"Karena ini ada dihadapan kita dan menjadi isu publik, jadi tugas Bawaslu adalah memastikan bahwa isu ini benar atau tidak," bebernya.

Sementara itu disinggung lebih lanjut, terkait adanya undangan pemanggilan lain, Dian menyebut pihaknya masih akan melakukan rapat internal terlebih dahulu.

"Ya itu (pemanggilan lagi) Kita rapat pleno dululah, dalam waktu dekat inilah secepatnya," pungkasnya. [riz/mu]

Tag : bawaslu bojonegoro, politik, pemilu, partai, sukur



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini