Ramadan Berkah
LPM Kampus Ungu Gelar Pondok Jurnalistik
blokbojonegoro.com | Saturday, 15 April 2023 22:00
Fotografer/blokBojonegoro: Suasana ketika pondok jurnalistik berlangsung di Kampus Ungu.
Reporter: Parto Sasmito
blokBojonegoro.com - Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Kampus Ungu, ISTeK ICsada Bojonegoro menggelar acara tahunan pondok jurnalistik. Kegiatan berlangsung di kompleks kampus Jalan Wahidin Kota Bojonegoro, Sabtu (15/4/2023).
Acara dimulai pukul 15.30 WIB dengan serangkaian seremonial pembukaan, dihadiri Rektor ISTeK ICSada Bojonegoro, Nurul Jariyatin, SH., MKN, Bagian Kemahasiswaan Ns. Mei Fitria, S.Kep., M.Kep dan pembina LPM Kampus Ungu, Muhammad Abdul Qohhar, S.Sos.I., M.Si.
Bu NJ, sapaan akrab Rektor ISTeK ICsada berpesan jika anggota LPM Kampus Ungu harus terus meningkatkan kapasitas. Sebab, selama ini rutinan menulis yang dirangkai pondok jurnalistik sudah sangat bagus.
"Jarang sekali ada mahasiswa kesehatan di kampus lain yang bisa menerbitkan buku. Baru di Kampus Ungu yang sudah banyak menerbitkan buku," jelasnya.
Sementara itu Pembina LPM Kampus Ungu, Muhammad Abdul Qohhar, S.Sos.I., M.Si menerangkan, Pondok jurnalistik adalah satu cara mengisi Ramadan dengan kegiatan positif dan bermanfaat untuk mahasiswa. Sebab, diisi khataman Quran, penambahan materi kepenulisan dan keorganisasian.
"Bagi anggota baru LPM angkatan ke 10, akan menjadi pengkaderan istimewa. Sebab, berbagai materi melengkapi yang didapat pada Sekolah Menulis ICsada (SeMIC)," pungkasnya.
Pondok jurnalistik berlangsung dua hari satu malam, dan baru akan berakhir pada Minggu (16/4/2023). [ito/lis]
Tag : kampus ungu, istek icsada, LPM Kampus Ungu, jurnalistik
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini