Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Komik The Advisor Mengantarkan Yanu Jadi Freelance Ilustrator

blokbojonegoro.com | Saturday, 22 April 2023 13:00

Komik The Advisor Mengantarkan Yanu Jadi Freelance Ilustrator

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Pecinta webtoon, mungkin pernah membaca serial webtoon The Advisor atau bahkan hanya sekadar mengetahui, dan justru menjadi penggemar The Advisor.

Penggemar The Advisor, siapa sangka dibalik ilustrasi pria tua berambut jambul, berusia 50 tahun dan berkulit biru serta berjubah putih (Voglas), merupakan karya tangan Ahmad Arif Fianto Efendi, SMKN 3 Bojonegoro.

Pemilik nama pena keyanu_art99, kini telah sukses menerbitkan serial The Advisor. Rupanya perjalanan yanu di dunia komik online yakni webtoon tersebut  cukup panjang, Yanu sendiri sudah menekuni dunia gambar komik online sejak SMP.

"Saya orangnya introvert, sehari-hari nonton anime dan main game. Gak tau kenapa tiba-tiba suka menggambar, kemudian tahu ada aplikasi iblis paint di handphone x. Dari situ semakin bersemangat menghasilkan karya," ungkap Siswa SMKN 3 Bojonegoro ini.

Hari berlalu, bulan berganti. Saking asiknya berimajinasi dan mengasah kemampuan menggambar yang ia miliki. Yanu kemudian mulai tertarik berkreasi di webtoon canvas ukuran 800 px X 1280 px.

Mulanya ia mulai merancang desain karakter lewat webtoon dan story board. Bak gayung bersambut, rupanya karya pertamanya di dunia webtoon mendapat apresiasi baik dari pecinta komik digital di sosial media.


Berkat itulah ia semakin bersemangat dan gencar melakukan promosi di jejaring media sosial facebook. Dari situlah ia berhasil mendapatkan teman lewat jejaring media sosial.

"Bikin webtoon diam-diam, soalnya saya malu gambarnya jelek. Setelah berhasil upload, senang sekali ketika komik yang saya dibaca dikasih komen sama pembaca," ucapnya.

Karena merasa hobi yang ia lakukan tidak ada peningkatan, dan suatu ketika ramai tentang NFT atau Non-Fungible Token. Tiba-tiba ia ditawari oleh seorang autor and writer untuk membuat ilustrasi fanart NFT dengan harga kala itu Rp35 ribu per gambar.

"Awalnya cuma Rp35 ribu, kemudian naik Rp50 ribu sampai ratusan per satu gambar. Waktu itu saya dapat pesanan rancang desain karakter cukup banyak, bahkan sehari bisa memperoleh Rp150-Rp300 ribu. Dari hasil tersebut akhirnya terbeli handphone baru, tablet dan tanggungan biaya sekolah," tutur remaja 17 tahun.

Bisa dikatakan jika rezeki memang tak akan kemana-mana. Suatu ketika, ia mendapatkan personal chat dari Jufan Riski yakni seorang autor and writer yang sedang mencari jasa ilustrasi.

Ia pun menyanggupi apa yang menjadi kesepakatan antara autor and writer tersebut. Kemudian terbitlah 3 episode The Advisor, dengan beragam karakter. Diantaranya voglas, revon, agent z, fennu, wirden dan wilc.

"Singkat cerita, planet artas diserang secara membabi buta ketika pemimpinnya yaitu voglas. Memutuskan untuk angkat senjata melawan planet vigard yang makin semena-mena di galaksi," beber Yanu.

Voglas pun meregang nyawa, namun revon sang penasihat menjadi kambing hitam atas peristiwa tersebut. Dia dituding memberi nasihat yang menyesatkan kepada voglas, sehingga dijatuhi hukuman penjara seumur hidup.

"Sementara itu, putra voglas yang masih berumur 8 tahun harus mewarisi takhta sang ayah tanpa ada penasihat yang baik di sampingnya. The Advisor berhasil menembus angka 1.038 pelanggan, total likes 13 serta memiliki rating tinggi yaitu 9.13," tutupnya. [liz/mu]

 

Tag : pemuda bojonegoro, desain, komik, ilustrator



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini