Mahasiswa Ekonomi Wajib Tahu 4 Mekanisme dalam Pasar
blokbojonegoro.com | Thursday, 13 July 2023 08:00
Kontributor: Aulia Isti Zahrin Nadhifah
blokBojonegoro.com - Ilmu ekonomi mengartikan pasar sebagai suatu pertemuan antara permintaan dan penawaran, yang bersifat interaktif. Proses interaksi antara permintaan dan penawaran yang mewujud dalam suatu tingkat harga disebut dengan mekanisme pasar.
Dalam pengertian yang sederhana pasar diartikan sebagai tempat bertemunya antara pembeli dan penjual untuk melakukan aktivitas perdagangan (jual-beli).
Di ambil dari buku ekonomi syariah bagi perguruan tinggi hukum strata 1 karya Jaih Mubarok , Khotibul Umam , Destri Budi Nugraheni , Veri Antoni , Kesumawati Syafei , dan Shandy Primandasetio menyebutkan bahwa mekanisme dalam pasar dibagi menjadi 4 yaitu :
1. Pasar Persaingan Sempurna
Pasar Persaingan sempurna merupakan struktur pasar yang ideal karena sistem pasar ini adalah struktur pasar yang akan menjamin terwujudnya kegiatan memproduksi barang dan jasa yang sangat tinggi efisiensinya.
Mekanisme Pasar bisa dikatakan pasar persaingan sempurna apabila memenuhi beberapa syarat diantaranya: terdapat homogenitas produk, identik atau sama, terdapat banyak penjual dan pembeli, sehingga penjual akan bertindak sebagai price taker dan bukan sebagai price maker, penjual dan pembeli memiliki informasi yang sama mengenai ekonomi dan teknologi, tidak terdapat kendala dalam hal mobilitas sumber daya, harus yang dengan mudah dapat ditransformasikan untuk penggunaan yang lain, produsen tidak memiliki hambatan untuk masuk dan keluar pasar (entry and exit), harga adalah ketika marginal cost sama dengan marginal revenue (biaya marginal sama dengan pendapatanmarginal) dan produsen bertindak independen dalam upaya mencapai keuntungan maksimum, demikian juga konsumen bertindak sama dalam upaya memenuhi kebutuhannya.
2. Pasar Monopoli
Pasar monopoli merupakan pasar yang berstruktur dimana hanya terdapat satu penjual yang berhadapan dengan banyak pembeli tanpa pesaing langsung maupun tidak langsung.
Struktur pasar monopoli merupakan kondisi yang merugikan karena mengakibatkan beban bagi masyarakat melalui alokasi sumber daya yang tidak efisien dan merugikan secara sosial karena tidak terpenuhinya permintaan, pilihan, dan kebutuhan.
3.Pasar Monopoli Persaingan
Struktur pasar ini menggambarkan banyak penjual(sebagaimana dalam persaingan sempurna) tetapi terdapat perbedaan dalam produk, dengan kata lain produknya tidak sama (tidak homogen).
Struktur pasar ini memiliki beberapa kriteria antara lain terdapat banyak penjual dalam produk yang sama (substitusi mudah didapat) dalam satu grup, jumlah produsen cukup banyak sehingga tindakannya diharapkan tidak akan menarik perhatian pesaing dan juga tidak terpengaruh oleh tindakan balasan pesaingnya dan entry atau masuk pasar relatif mudah, tidak terdapat kolusi seperti penetapan harga atau pembagian pasar di antara produsen dalam satu kelompok tersebut.
Perbedaan antara bentuk pasar persaingan sempurna, monopoli serta monopolistic competition terlihat dari berbagai faktor. Dalam pasar monopoli produsen cenderung untuk mengurangi produksi dan mengenakan harga lebih tinggi dibandingkan dengan pasar persaingan sempurna.
4.Pasar Oligopoli
Struktur pasar terakhir disebut dengan pasar oligopoli, yaitu bentuk pasar menunjukkan bahwa terdapat hanya beberapa penjual. Karakter umum oligopoli adalah di antara produsen terdapat independensi-nya nyata maupun tidak langsung.
Setiap produsen dalam pasar oligopoli selalu memantau gerakan pesaingnya karena setiap perubahan sekecil apa pun dalam output dan harga akan mengakibatkan perubahan dalam strategi pesaing.
Di samping itu, karena hanya terdapat beberapa pesaing, maka mudah untuk memonitoring perubahan.
Tag : Ekonomi, mekanisme pasar, pasar dalam ilmu ekonomi
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini