22:00 . Ubah Kebiasaan Bakar Limbah Sisa Panen, Petani Belajar Bikin Pupuk hingga Dirikan Koperasi   |   21:00 . Kolaborasi Industri Hulu Migas Mewujudkan Pengelolaan Lingkungan Berkelanjutan dengan Pemerintah dan Masyarakat Bojonegoro   |   16:00 . Bawaslu Nyatakan KPU Bojonegoro Langgar Aturan Debat Pilkada   |   15:00 . Mahasiswa STIE Cendekia Bojonegoro Ajak Masyarakat Buat Pestisida Alami   |   14:00 . Inisiasi Persiapan Eco Wisata Lereng Semeru Antara Akademisi Fisip Brawijaya dengan Bank BUMN   |   13:00 . SMKN 1 Bojonegoro Luncurkan Sigma Caffe & Resto Juga Gelar Festival Literasi   |   12:00 . Sukseskan Pemilu, Panwascam Kapas Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Pemilu Serentak   |   11:00 . Serah Terima 3.350 Bibit   |   10:00 . Menanam untuk Menyambut Datangnya Hujan   |   09:00 . Belajar Jurnalistik Santri Ponpes Attanwir   |   08:00 . Ratusan Santri Ponpes Attanwir Belajar Jadi Jurnalis   |   07:00 . Dibuka Kadin Perpusip Bojonegoro, TBM 'Bacalah' Gelar Pelatihan Pengelolaan Komunitas Penggerak Literasi   |   13:00 . Geliatkan Ekonomi Lokal, EMCL Gelar Pekan UMKM 2024   |   09:00 . HSP ke-96, Dinpora Tampilkan Berbagai Pertunjukan hingga Beri Penghargaan Pemuda Bojonegoro   |   08:00 . Sinergi Semua Pihak, Gotongroyong Gerakkan Penghijauan di Desa Leran   |  
Fri, 01 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Inisiasi Persiapan Eco Wisata Lereng Semeru Antara Akademisi Fisip Brawijaya dengan Bank BUMN

blokbojonegoro.com | Thursday, 31 October 2024 14:00

Inisiasi Persiapan Eco Wisata Lereng Semeru Antara Akademisi Fisip Brawijaya dengan Bank BUMN

Reporter : Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com -  Kecamatan Dampit yang terletak di Kabupaten Malang dikenal memiliki Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah serta pemandangan alam yang cukup menakjubkan. Oleh karena itu, pengelolaan SDA di wilayah tersebut perlu dilakukan bijak dan berkelanjutan, guna menjaga kelestarian lingkungan serta kesejahteraan masyarakat.

Salah satunya melalui inisiasi pembentukan Ekowisata Lembah Gunung Semeru. Dalam hal ini FISIP Universitas Brawijaya (UB) menggelar kegiatan program pengabdian masyarakat terkait penguatan kelembagaan koperasi. Pengabdian dilakukan di Desa Pamotan, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang. Untuk mewujudkan hal tersebut, terutama pada kesejahteraan pelaku usaha. Tim Pengabdian Masyarakat Fisip Universitas Brawijaya juga melakukan inisiasi bersama PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional Office Malang.

Prof Dr. Darsono Wisadirana, M.S, selaku perwakilan Akademisi Fisip Universitas Brawijaya berujar, bahwa sebetulnya dari akademisi memiliki kewajiban salah satunya berupa pengabdian masyarakat. Diawali dari melihat potensi yang ada di Kecamatan Dampit, bahwa petani memiliki potensi yang bagus terutama lahan kopi. Tetapi mereka berjalan sendiri-sendiri, supaya mereka bisa bersatu dan menjual kopinya dan meningkatkan harga jual. Karena antar petani sebelumnya hanya menjual kopi dengan haga yang kurang pas sehingga mereka merugi.

"Saya satukan dalam bentuk koperasi supaya mereka bisa bekerja sama terutama menyepakati harga. Semua sudah saya urus masalah legalitas koperasi dan kopi termasuk label halal, SNI dan PIRT. Ini sudah bisa di pasarkan, hanya saja mereka belum bisa dalam pemasaran karena sekarangkan basisnya pemasaran modern," ungkap Prof Darsono.

Selain itu, pihaknya juga mengaku terbentur dengan waktu jual yang hanya 1 tahun sekali. Bahkan menariknya juga terdapat potensi wisata alam dan komunitas Jeep Willys Club, jika dicanangkan misal kolaborasi antara koperasi, alam dan Jeep tentu akan menghasilkan cuan yang mampu mensejahterakan masyarakat. Tetapi terkendala belum adanya kesepakatan antara pihak Perhutani, Petani, Koperasi dan Jeep untuk menjadikan area Perhutani sebagai rute.

"Sementara ini hanya berbasis izin dan belum dilakukan kesepakatan bersama secara resmi. Sekarang kami juga masih dalam proses untuk membangun rest area secara sederhana. Direncanakan membangun musola dan keperluan Mandi, Cuci dan Kakus,"ucapnya.

Rencana kedepan nantinya akan dilakukan pembangunan rest area, dan dilengkapi dengan  pedagang serta gerobak-gerobak. Terkait rute setelah melewati rest are ke area Magersari di daerah tersebut tidak hanya pasar sayur, tetapi juga area kampung sayur. Setelah melewati itu nantinya menuju ke kampung bunga tetapi kampung bunga ini masih belum berkembang karena kurang di poles, kemudian berlanjut menuju ke Umbulan atau sumber air.

"Tujuannya untuk kesejahteraan masyarakat, agar masyarakat bisa mandiri dan mendapatkan income dari apa yang mereka punya. Jadi biar mereka bisa mengelola dan membaca potensinya sendiri. Kalau tanya apa kekurangannya, ya dari apa yang saya sampaikan tentunya masih banyak kekurangannya,"ujarnya.

Meski begitu, kegiatan yang sudah berlangsung  3 tahun, tim Pengabdian masyarakat Fisip Brawijaya melihat masih sangat banyak kekurangan perihal apa yang sudah dilakukan bersama. Sehingga apakah PT. BRI Regional Malang mau melakukan kolaborasi dalam bentuk seperti apa dan bagaimana prosesnya. Serta apa yang BRI butuhkan tentu bisa dilakukan diskusi supaya saling terbuka dan tahu dari apa yang sudah dikembangkan agar lebih besar dan lebih bermanfaat untuk masyarakat.

Sebetulnya potensi yang sekarang sedang banyak permintaan itu kopi, tapi kalaupun saya kembangkan siapa yang mengelola. Kami butuh kolaborasi bimbingan yang juga bisa mendampingi masyarakat, supaya masyarakat paham sebetulnya apa yang mereka miliki dan bagaimana cara mengelola kelembagaan yang sudah dibentuk dari BRI apakah nanti diarahkan ke tourism atau ke koperasi. Sebab Dinas Koperasi dan Industri menyediakan peralatan apabila kami membutuhkan bantuan alat, namun syaratnya sama produk kopi harus sudah berjalan.

"Tapikan kalau misalkan sudah berjalan berarti sudah punya alatnya Kalau yang wisata itu sebetulnya sudah berjalan, hanya bagaimana SOP mekanisme penjualan tiket, banner dan rest area yang dibenahi. Ekowisata sebenarnya bisa cepat terealisasi dalam pengembangan Desa Dampit, koperasi berperan sebagai pemasaran Sebetulnya yang kami perlukan itu bantuan pembinaan dan pendampingan untuk masyarakat. Supaya masyarakat bisa tumbuh jiwa koperasinya, selain itu kami menginginkan tidak hanya koperasi jalan tapi wisatanya juga jalan," bebernya.

Terpisah Feby Widhyarto selaku Dept Head Micro Ecosystem PT. BRI Regional Office Malang menambahkan, sebetulnya BRI memiliki UMKM binaan dan kemungkinan jika ada pameran akan kami ikut sertakan. Misal dengan cara membantu pemasaran produk UMKM yang sudah berjalan dan berdampak secara ekonomi bagi masyarakat kita bisa membantu.

"Mungkin kita harus lihat lebih dalam lagi di mana saja yang sudah berjalan, kalau untuk rest area ini mungkin bisa kami akomodir. Karena bisa untuk kelompok tani dan berdampak secara langsung. Kita mau cari yang bener-bener mau dan yang mau jalan itu dimana," sambungnya.

Akan tetapi nanti kami lebih detail lagi untuk melakukan pendalaman dan melihat bagaimana dampaknya. Kami juga ada marketplace khusus BRI yaitu Loca-loka, kemungkinan produk UMKM tersebut juga bisa dijual melalui marketplace tersebut.

Pihaknya juga memilah terlebih dahulu di bagian  mana yang paling berdampak pada masyarakat. Biasanya melalui petani, peternak dan kelompok-kelompok yang sudah berjalan di desa.  

"Jika secara ekonomi belum ada dampaknya ditakutkan akan ditinggalkan. Mungkin kita bisa masuk ke kelompok tani Pak Hariyono untuk dijadikan klaster dan mengupayakan fasilitas pendukungnya yang akan kita lihat bagaimana dampaknya ke masyarakat. Kami juga ada pemberdayaan pelaku usaha berupa bantuan gerobak," pungkasnya. [liz/mu]

Tag : kampus, ub, brawijaya



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat