21:00 . Geger! Sumur Bor di Bojonegoro Semburkan Gas dan Api Setinggi 5 Meter   |   20:00 . Ribuan Warga Banjiri Lokasi Semburan Gas dan Api di Bojonegoro   |   20:00 . Hari Ketiga Mudik, Ribuan Pemudik Turun di Stasiun Bojonegoro   |   19:00 . Maksimalkan Telemedicine, Pemkab Bojonegoro Sediakan Layanan Kesehatan Digital Masyarakat   |   17:00 . Ingin Lahirkan Buku, Peserta Didik MTs Unggulan Ulul Albab Diberi Pelatihan Menulis Esai   |   08:00 . Mudik Lebaran, 24 Ribu Penumpang Naik Turun di Stasiun Bojonegoro Jawa Timur   |   19:00 . UNUGIRI Bojonegoro Raih Peningkatan Peringkat Akreditasi untuk 5 Jurnal Ilmiah   |   15:00 . KUR BRI Bantu Pedagang Pasar Banjarejo Atasi Permodalan   |   14:00 . PDAM: Tahun 2026 Targetkan 25 Ribu SR Terpasang di 3 Kecamatan Bojonegoro   |   13:00 . Pelaku Usaha Ungkap Manfaat QRIS BRI di Bazar Ramadhan   |   12:00 . Ramadhan 1446 H, Taekwondo Bojonegoro Kembali Bagi-Bagi Takjil   |   23:00 . 12 Hari Operasi Pekat, Polres Bojonegoro Ringkus 139 Tersangka   |   22:00 . PDKB Bukber Ramadan dan Ngaji Bareng   |   21:00 . Mas Bupati: Selamat Jalan Mbak Eny, Sosok yang Pintar dan Kuat   |   20:00 . Jenazah Eny Soedarwati Dimakamkan di Tanah Suci   |  
Mon, 24 March 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pastikan Limbah di Sawah Warga Bojonegoro Bukan Limbah Operasi Pad B

blokbojonegoro.com | Sunday, 16 February 2025 16:00

Pastikan Limbah di Sawah Warga Bojonegoro Bukan Limbah Operasi Pad B

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Pertamina EP Sukowati Field gerak cepat melakukan pengecekan dugaan limbah yang dilaporkan oleh salah satu warga di wilayah Pad B Sukowati di Desa Ngampel, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro. Selain itu, pihak PEP Sukowati juga memastikan bahwa limbah tersebut, bukan limbah dari operasi Pad B.

Dugaan limbah tersebut disampaikan oleh warga yang memiliki lahan pertanian di sekitar fasiliatas pad B Sukowati pada Sabtu (15/2/2025) kemarin.

Manager Sukowati Field, Arif Rahman Hakim menyampaikan pertamina telah memiliki tata cara penanganan limbah yang ketat dan rutin dilakukan peninjauan secara berkala sesuai aturan yang berlaku.

"Kami telah melakukan pengecekan ke lokasi dan kami pastikan tidak ada limbah yang keluar dari lokasi," ujarnya.

Meski demikian, PEP Sukowati tetap melakukan peninjauan lebih detail ke lapangan. Dari hasil peninjauan lapang didampingi pemerintah Desa Ngampel, dinyatakan tidak ada tanda-tanda limbah tercemar di wilayah pad B.

"Kami juga sudah melakukan pengecekan, dengan hasil pH 7 atau masih masuk kategori netral, warna air normal dan tidak berbau,” jelasnya.

Air sungai yang berwarna hitam di wilayah pad B yang dilapor oleh salah satu warga diduga berasal dari air hujan dan tidak berbahaya. PEP Sukowati Field telah melakukan komunikasi dengan warga setempat dan pemerintah Desa Ngampel untuk memastikan tidak adanya bahaya limbah di wilayah Fasilitas Sukowati Pad B.

Sementara itu, Kepala Desa Ngampel, Purwanto mengetahui laporan warga langsung bergerak bersama tim PEP Sukowati untuk melakukan peninjauan ke anak sungai yang berada di sekitar lokasi.

"Pemeriksaan terakhir di utara jembatan OTS, air tidak berbau memang kalo hujan warnanya seperti itu agak gelap, kami sudah cek bersama tim dari PEP Sukowati,” ujar Purwanto. [riz/lis]

 

 

Tag : Limbah, pad b, operasi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat