Kasus Narkoba di Bojonegoro Meningkat, 86 Tersangka Diamankan Polisi
Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Bojonegoro mencatat adanya peningkatan pengungkapan kasus penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang sepanjang tahun 2025. Sebanyak 86 orang menjadi tersangka akibat penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang tersebut.