Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pilkada Bojonegoro 2018

Disdikda Klaim Tidak Ada Guru Sertifikasi Jadi PPK

blokbojonegoro.com | Tuesday, 07 November 2017 17:00

Disdikda Klaim Tidak Ada Guru Sertifikasi Jadi PPK

Reporter : M Safuan 

blokBojonegoro.com - Menanggapi adanya anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang berstatus guru sertifikasi, pihak Disdikda Kabupaten Bojonegoro, angkat bicara mengenai hal tersebut. 

Saat ditemui blokBojonegoro.com, Kabid Ketenagaan Disdikda Bojonegoro, Aunur Rofiq mengungkapkan, bahwa pihaknya hingga saat ini belum ada guru sertifikasi yang melapor tentang jadi PPK. Pasalnya anggota PPK itu tidak dobel jabatan. 

"Tidak ada guru yang ikut PPK," sambungnya.

Kalaupun ada, yang bersangkutan harus memilih salah satu dari profesi itu, karena hal itu nantinya bersangkutan terkait TPG yang akan diberikan. 

"Karena guru Sertifikasi dalam 6 hari itu harus memenuhi jam mengajarnya selama 37,5 jam, kalaupun tidak, maka TPG nantinya tidak dapat dicairkan," jelas Rofiq Kepada blokBojonegoro.com

Seperti diberitakan sebelumnya, bahwa perekrutan PPK sesuai aturan yang ada, bahkan anggota PPK sebelum dilantik saat tes wawancara bermaterai tidak rangkap pekerjaan baik pendamping maupun guru sertifikasi. Kalaupun ada nantinya statusnya dikembalikan ke instansi masing-masing.

Tag : Ppk, pps



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini