15:00 . Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo   |   12:00 . Terekam CCTV, Aksi Curi Uang Pedagang CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   07:00 . Isak Tangis Iringi Pemakaman Anggota DPRD Bojonegoro, Dyah Ayu Ratna Dewi   |   10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |   15:00 . Duh...!!! 85 Anak Ngebet Nikah Muda, Salah Satu Faktor Hamil dan Punya Anak   |   14:00 . Maling Motor Marak di Bojonegoro Barat, Warga Sebut Ciri-ciri Pelaku Sama   |   12:00 . Dipolisikan Dugaan Pungli, Ini Respon Humas dan Komite SMP di Kasiman   |   11:00 . Sapa Bupati, Jadi Ajang Warga Bojonegoro Mengadu ke Bupati Wahono   |   09:00 . Kerap Setor Tunai, Pedagang Kelapa Ungkap Manfaat Jadi Nasabah BRILink   |   08:00 . SMP Negeri di Kasiman Bojonegoro Dipolisikan Wali Murid Dugaan Pungli   |   18:30 . Manasik Haji CJH Bojonegoro   |   18:00 . Rp1,9 T Efisiensi Pemkab Bojonegoro, Paling Banyak Infrastruktur   |   17:30 . 1508 Calon Jemaah Haji Bojonegoro 2025   |  
Tue, 22 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Siapa yang Tahu, Lompong Punya Khasiat Menurunkan Tekanan Darah

blokbojonegoro.com | Tuesday, 19 November 2019 07:00

Siapa yang Tahu, Lompong Punya Khasiat Menurunkan Tekanan Darah

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Bahan alami telah diolah menjadi minuman maupun suatu masakan layak untuk rutin dikonsumsi. Apalagi sebagian bahan tersebut mempunyai nilai gizi, bahkan bisa membantu menghindarkan maupun melawan gangguan kesehatan.

Seperti dikutip dari Harianmerapi.com, Nurselo asal Sidokarto Sleman mengungkapkan, jenis masakan tradisional antara lain berbahan lompong (batang talas), kluwih, bunga pisang dan nangka muda. Adapun manfaat lompong, baik disayur atau dibuat wujud seperti cerimping, antara lain, membantu menormalkan atau menstabilkan tekanan darah, sehingga bisa ikut mencegah tekanan darah tinggi maupun darah rendah.

“Kandungan seratnya bagus juga untuk kesehatan sistim pencernaan, sehingga ikut mendukung kesehatan secara umum termasuk ketika rutin diberikan pada satwa beberapa jenis ikan air tawar,” katanya.

Sayur alami seperti ini diyakini juga memiliki kandungan antioksidan, sehingga bisa ikut mendukung imunitas atau kekebalan tubuh dari beberapa keluhan kesehatan. Artinya juga memiliki kemampuan menangkal radikal bebas di tubuh, sebab radikal bebas maupun toksin bisa memicu datangnya gangguan kesehatan.

Selain bagian batang talas atau lompong, beberapa varietas talas, bagian daunnya juga cocok dibuat makanan tradisional biasa disebut buntil. Dengan dipadu beberapa bahan alami lain, buntil daun talas antara lain bisa bermanfaat membantu menghindarkan maupun melawan kolesterol jahat di tubuh.

Tak ketinggalan, bisa berperan sebagai antiseptik alami serta penangkal radikal bebas di tubuh. Bahkan karena bersifat alami, masakan berbahan batang maupun daun talas (lompong) dapat dikonsumsi rutin. Sebagian lokasi kuliner pun menyediakan masakan tradisional yang menyehatkan seperti ini.

“Cara memperbanyak tanaman lompong ini juga mudah, misalnya dengan memisahkan bagian anakan atau tunas dari rumpun tanaman. Bisa juga menggunakan bagian umbi yang sudah tua, syukur sudah ada calon tunas dalam umbi tersebut,” ujarnya.

Sumber: https://www.teras.id/life/pat-30/188191/ siapa-yang-tahu-lompong-punya-khasiat-menurunkan-tekanan-darah

Tag : manfaat, talas, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




No comments

blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat