Pendaftar CASN Keluhkan Website Susah Diakses
blokbojonegoro.com | Wednesday, 30 June 2021 13:00
Kontributor : Uul Lyatin
blokBojonegoro.com - Pendaftaran CASN yang telah resmi dibuka hari ini. Namun pendaftaran uang berbasis online tersebut ternyata banyak dikeluhkan para pendaftar CASN. Banyaknya keluhan tersebut berkaitan dengan website yang susah diakses.
Salah satu pendaftar CASN, Sebut saja Hilda yang beralamat di Dander, Bojonegoro mengeluhkan server sscasn.bkn.go.id yang susah diakses dan error. Hilda menuturkan dari pagi dirinya telah mencoba mengakses website tersebut, namun hingga saat ini website tersebut belum bisa ia akses.
"Karena saya melihat informasi di beberapa media bahwa hari ini pendaftaran telah dibuka, jadi saya inisiatif untuk mencoba membuka websitenya. Namun dari pagi hingga sekarang website nya eror," ujarnya.
Hal tersebut di tanggapi oleh Joko Tri Cahyono selalu kepala bidang pengadaan, pemberhentian dan informasi aparatur BKPP Bojonegoro melalui live streaming nya di instagram BKPP Bojonegoro. Pihaknya menuturkan bahwa website sudah bisa diakses mulai hari ini, namun apabila ada kegagalan saat mengakses hal tersebut dikarenakan server down.
"Waduh server saat ini masih dalam kondisi perbaikan, untuk kalian semua harap bersabar ya," tuturnya.
Pihaknya juga menjelaskan bahwa beberapa operator jaringan memang sulit digunakan untuk mengakses website tersebut. Pihaknya menyarankan untuk memilih operator jaringan atau wifi yang memiliki sinyal kuat saat membuka website tersebut.
"Untuk beberapa provider masih sedikit susah untuk mengakses website. Untuk saat ini saya menyarankan untuk menggunakan wifi, atau provider telkomsel," imbuhnya.
Selain itu, banyaknya pendaftar yang mencoba mengakses website tersebut juga kemungkinan dapat membuat server semakin lemot dan sering eror. Joko berimbuh, hal tersebut pastinya akan segera diatasi oleh pihak berwajib. Karena pendaftaran CASN ini serentak, sehingga server maupun website memang harus siap untuk diakses banyak masyarakat di manapun tempatnya.
"Kalau saat ini website susah diakses, alangkah lebih baik kalian semua mempersiapkan persyaratan maupun mencoba beberapa contoh latihan soal untuk tes CPNS agar waktu kalian tidak terbuang begitu saja. InsyaAllah servernya akan segera membaik," pungkasnya. [uul/ito]
Tag : Cpns, Anna, loket, Bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini