17:00 . Pedagang Sebut Pencuri Kerap Beraksi saat CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   16:00 . Aplikasi Stroberi Kasir BRI, Permudah Pedagang Proses Pembukuan   |   15:00 . Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo   |   12:00 . Terekam CCTV, Aksi Curi Uang Pedagang CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   07:00 . Isak Tangis Iringi Pemakaman Anggota DPRD Bojonegoro, Dyah Ayu Ratna Dewi   |   10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |   15:00 . Duh...!!! 85 Anak Ngebet Nikah Muda, Salah Satu Faktor Hamil dan Punya Anak   |   14:00 . Maling Motor Marak di Bojonegoro Barat, Warga Sebut Ciri-ciri Pelaku Sama   |   12:00 . Dipolisikan Dugaan Pungli, Ini Respon Humas dan Komite SMP di Kasiman   |   11:00 . Sapa Bupati, Jadi Ajang Warga Bojonegoro Mengadu ke Bupati Wahono   |   09:00 . Kerap Setor Tunai, Pedagang Kelapa Ungkap Manfaat Jadi Nasabah BRILink   |   08:00 . SMP Negeri di Kasiman Bojonegoro Dipolisikan Wali Murid Dugaan Pungli   |   18:30 . Manasik Haji CJH Bojonegoro   |  
Tue, 22 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Yayasan Panceng Kita Salurkan Sembako Untuk Porter Stasiun Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Thursday, 19 August 2021 16:00

Yayasan Panceng Kita Salurkan Sembako Untuk Porter Stasiun Bojonegoro

Kontributor: Maulina Alfiyana

blokBojonegoro.com - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kembali diperpanjang, melihat hal itu Yayasan Panceng Kita Cabang Bojonegoro memberikan bantuan kepada masyarakat kecil yang terdampak, Kamis (19/8/2021). 

Batuan yang diberikan berupa sembako, ditujukan kepada masyarakat kecil khususnya para Porter (Pengangkut Barang) di Stasiun Bojonegoro.  Menurut koordinator Panceng Kita Cabang Bojonegoro, Azza Aliefudin mengatakan, bantuan berupa sembako ini diberikan semata-mata untuk meringankan beban masyarakat kecil, terkhusus para porter yang terdampak PPKM. 

"Semoga dengan bantuan ini dapat meringankan beban masyakat kecil terutama para porter di masa perpanjangan PPKM yang masih berlanjut," harap pemuda yang akrap disapa Azza.

Dirinya menyebutkan, dampak perpanjangan PPKM ini sangat berimbas bagi masyakat kecil diwilayah Kabupaten Bojonegoro, untuk itu Yayasan Panceng Kita Cabang Bojonegoro tergerak untuk terjun membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak, salah satunya adalah pekerja porter stasiun Bojonegoro. 

"Seperti yang kita tahu, penghasilan para porter diperoleh dari penumpang KAI yang meminta bantuan untuk membawakan barang. Di masa PPKM sekarang penumpang kereta turun drastis, tentu hal itu berimbas pada pendapatan para porter, apalagi mereka tidak menerima gaji tetap dari KAI," lanjutnya.

Hal tersebut dibenarkan Tono, Ketua Porer Stasiun Bojonegoro, bahwa adanya PPKM ini sangat dirasakan oleh para Porter. Akibat dari minimnya jumlah penumpang kereta api, para porter yang dulunya berjumlah 52 orang kini turun menjadi 25 orang. Karena banyak para potters yang mencari pekerjaan sampingan guna tetap bisa memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

"PPKM ini sangat berdampak kepada kami para porter, dengan menurunya penumpang tentu penghasilan juga ikut berkurang," jelasnya.

Untuk itu Tono berharap, kebijakan PPKM yang tengah dijalankan pemerintah ini dapat menekan angka kasus positif Covid-19 sehingga masyarakat dapat kembali beraktivitas seperti biasa. [lin/ito]

 

Tag : Yayasan, kai, Panceng Kita, Bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat