20:00 . Merajut Sampah Jadi Berkah, Perempuan Bojonegoro dan Tuban Ubah Plastik Bekas Jadi Barang Mewah   |   19:00 . Pecahkan Rekor MURI, 2.025 Penari Api Kayangan Tampil Memukau   |   18:00 . Bupati Wahono Terima Piagam MURI 2.025 Penari Api Kayangan   |   17:00 . 2.025 Penari Api Kayangan Bojonegoro Pecahkan Rekor MURI   |   16:00 . Gubernur Khofifah Mulai Pembangunan Masjid Nur Khofifah   |   15:00 . Peletakan Batu Pertama Masjid Nur Khofifah, Simbol Keberkahan dari Dander   |   14:00 . Bahayakan Warga, Lima Perlintasan Liar di Bojonegoro Ditutup KAI   |   12:00 . Empat Warga Bojonegoro Terduga Perakit Senpi KKB Segera Disidang   |   11:00 . Tiga Rumah Warga Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp245 Juta   |   10:00 . Hibatullah IIBS Hadir di Bojonegoro Tawarkan Pendidikan Berstandar Internasional   |   09:00 . Tahun 2026 Pemkab Bojonegoro Targetkan Angka Kemiskinan Turun 8,98%   |   08:00 . Pemkab Bojonegoro Dorong BPD Ikut Wujudkan Desa Mandiri, Partisipatif dan Akuntabel   |   07:00 . Angka Kemiskinan Masih 11,69%, 2025 Pemkab Bojonegoro Targetkan Turun 10,37%   |   06:00 . Khataman Qur'an Warga NU Bojonegoro Buka NU FEST 2025   |   20:00 . Lengkap, Inilah Rangkaian NU FEST 2025   |  
Fri, 18 July 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Stok Kebutuhan Darah UDD PMI Bojonegoro Menipis di Bawah Normal

blokbojonegoro.com | Monday, 18 October 2021 20:00

Stok Kebutuhan Darah UDD PMI Bojonegoro Menipis di Bawah Normal

 

Reporter: Lizza Arnofia

 

blokBojonegoro.com - Stok kebutuhan kantong darah di Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Bojonegoro menipis. Hal ini dikarenakan kurangnya antusiasme pendonor darah di Bojonegoro.

 

"Stok persediaan kantong darah selama satu Minggu ini menurun dan menipis," tegas Kepala UDD PMI Kabupaten Bojonegoro, dr Imam Sutrisno.

 

Menurutya stok kebutuhan darah ini karena tingginya kebutuhan dari masyarakat. Sehingga menjadi salah satu faktor menipisnya stok di PMI. Serta para pendonor baru saja menjalani vaksinasi dan pembatasan mobilitas masyarakat yang menyebabkan kelompok pendonor banyak tidak aktif.

 

Perlu diketahui, kelompok pendonor yang terdiri dari TNI, Polri, Dinas terkait, organisasi pencak silat hingga komunitas yang ada di Bojonegoro kini banyak yang tidak aktif. Akibatnya stok persediaan darah menurun drastis bahkan pernah hanya ada 10 kantong darah per hari.

 

"Ada 50 titik kelompok pendonor, akan tetapi yang masih aktif 30 tempat dan itu pun tidak banyak yang mendonor," jelasnya.

 

Dari data yang dihimpun UDD PMI Bojonegoro, mulai Oktober ini stok kantong darah menipis di bawah normal atau 300 kantong. Sebelum Pandemi Covid-19 untuk stok aman sebanyak 600 kantong dan stok normal 400 kantong. Namun satu Minggu ini stok kantong darah anjlok ada yang di bawah 300.

 

"Untuk stok kantong darah yakni golongan darah A sebanyak 81, B sebanyak 92, O sebanyak 115 dan AB sebanyak 30 pendonor. Total 318 kantong. Jumlah ini menurun 40 persen," paparnya.

 

Untuk terus meningkatkan antusiasme pendonor, UDD PMI Bojonegoro juga gencar melakukan sosialisasi terkait manfaat donor darah di media sosial. "Serta mengingatkan waktunya donor darah. Apabila diiringi antusiasme yang cukup tinggi tentu bisa menolong kemanusiaan. Baik ibu hamil/penderita talasemia," pungkas dr. Imam Sutrisno. [liz/lis]

 

Berikut Syarat Menjadi Pendonor Darah

1. Sehat jasmani dan rohani

2. Usia 17 sampai dengan 65 tahun.

3. Berat badan minimal 45 kg.

4. Tekanan darah :

5. sistole 100 - 170

6. diastole 70 - 100

7. Kadar haemoglobin 12,5g% s/d 17,0g%

8. Interval donor minimal 12 minggu atau 3

bulan sejak donor darah sebelumnya (maksimal 5 kali dalam 2 tahun).

 

Tag : Kesehatan, donor, PMI, darah



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 07 July 2025 21:00

    IPNU dan IPPNU

    LAKMUD, IPNU-IPPNU Temayang Tanam Pohon

    LAKMUD, IPNU-IPPNU Temayang Tanam Pohon Dalam rangkaian kegiatan Latihan Kader Muda (LAKMUD) Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU-IPPNU Temayang, digelar sebuah aksi nyata peduli lingkungan. Yakni, diwujudkan dengan penanaman pohon alpukat. Acara berlangsung, Senin, (7/72025) di...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat