Warga Bojonegoro dan Tuban Antusias Jembatan Glendeng Kembali Dibuka
blokbojonegoro.com | Tuesday, 04 January 2022 14:00
Warga Bojonegoro dan Tuban Antusias Jembatan Glendeng Kembali Dibuka
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Pasca ditutupnya Jembatan Glendeng penghubung Kabupaten Bojonegoro dan Kabupaten Tuban, akibat ambrol nya sayap jembatan serta dilakukan pengerjaan.
Kini akses Jembatan Glendeng dari arah Bojonegoro menuju Tuban dibuka kembali pada Selasa, (04/01/2021) oleh Dinas Perhubungan Bojonegoro, Polres Bojonegoro dan Tuban serta PUPR Kabupaten Tuban.
Pantauan blokBojonegoro.com di lapangan, tampak antusiasme warga Bojonegoro dan Tuban berjajar di sepanjang Jembatan Glendeng menantikan pembukaan akses jembatan.
Seperti yang diungkapkan oleh Mila, warga asal Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro, ia tampak antusias menantikan pembukaan Jembatan Glendeng bagi pejalan kaki maupun kendaraan roda dua yang melintas di dua kabupaten.
Menurutnya, pembukaan akses Jembatan Glendeng ini akan memberikan dampak positif. Termasuk bagi masyarakat yang berlalu lalang melakukan aktivitas baik bekerja, sekolah maupun berdagang"Dulu waktu masih ditutup akses nya lumayan jauh harus melewati jalur Menilo untuk sampai Bojonegoro maupun Tuban. Justru sekarang merasa terbantu bagi roda dua, apalagi bagi mahasiswa maupun pelajar," ucap Mila.
Hal senada juga disambut antusias oleh Diran asal Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, menurutnya pembukaan akses Jembatan Glendeng bagi kendaraan roda dua justru akan mempermudah akses perekonomian dua kabupaten.
"Sebelum dibuka waktu jualan krupuk harus melintasi jalur Menilo untuk menuju Kabupaten Bojonegoro maupun Tuban. Justru sekarang merasa terbantu roda dua boleh melintas, sehingga cepat sampai," pungkasnya. [liz/lis]
Tag : Jembatan, Glendeng, dibuka, warga
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini