Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Puncak Harlah Fatayat NU Ke-72

Ketua PC Fatayat Bojonegoro Ajak Laksanakan Ikhtiar Batin

blokbojonegoro.com | Monday, 25 April 2022 09:00

Ketua PC Fatayat Bojonegoro Ajak Laksanakan Ikhtiar Batin Semarak Harlah ke 72 Fatayat NU di Bojonegoro. (Risky/blokbojonegoro)

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Harlah Fatayat NU ke 72 dilaksanakan dengan berbagai rangkaian acara oleh Fatayat Bojonegoro. Akhirnya, Pengurus Cabang (PC) Fatayat NU Bojonegoro menggelar resepsi puncak hari lahir (Harlah) Fatayat NU ke-72, dengan mengusung tema "Bangkit Bersama, Berdaya Bersama" di Aula PCNU Bojonegoro, Minggu (24/4/2022).

Kegiatan dihadiri oleh Anggota DPR-RI Dapil IX, Farida Hidayati, DPRD Jatim Dapil XII Fauzan Fuadi, Forkopimda Bojonegoro, Camat se- Bojonegoro, Banom NU, dan PAC Fatayat NU se Bojonegoro. 

Ketua PC Fatayat NU, Ifa Khoiria Ningrum mengucapkan terimakasih kepada seluruh hadirin yang hadir dalam acara tersebut. Terlebih kepada Camat se-Bojonegoro yang telah bersinergi dengan Fatayat NU di tingkat Anak Cabang atau Kecamatan.

"Kegiatan ini merupakan kegiatan puncak setelah dari awal Maret kita menggelar berbagai lomba, dan pada puncaknya saat ini kita menggelar Resepsi," ungkap perempuan yang juga menjabat sebagai Wakil Rektor Unugiri ini.

Ia mengatakan, dengan melihat temanya yaitu berdaya bersama, dia mengajak untuk berdaya secara ekonomi, kesehatan maupun pendidikan, dan agar yang telah mendapatkan ketiga ilmu tersebut untuk menularkan ke anggota yang lain.

"Saya ingin Ketua PAC di seluruh Bojonegoro untuk memulai berdaya dari diri sendiri, sebelum kita bermanfaat untuk orang lain, kita harus berdaya terlebih dahulu," ujarnya.

Pihaknya juga berharap kepada seluruh anggotanya agar ikhtiar batin seperti tahlil dan istighotsah itu tetap diteruskan. Pasalnya, menurut Ifa hal tersebut lah yang membedakan dengan organisasi yang lain. 

Terpisah, Ketua Tanfidziyah PCNU Bojonegoro, Kholid Ubed mengatakan, dengan digelarnya acara tersebut dia berharap kepada anggota fatayat untuk mempelajari pendahulu atau perintis Fatayat maupun Nahdlatul Ulama.

"Karena para pendahululah yang bisa membuat fatayat hingga menjadi sebesar ini," tegas Kholid Ubed.

Kemudian, acara dilanjutkan dengan mauidzoh hasanah dari Rois Syuriah PCNU Bojonegoro, KH Maimoen Syafi'i, dan kemudian ditutup dengan doa yang dilanjut dengan berbuka bersama. [riz/lis]

 

Tag : Harlah, Fatayat, NU



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini