Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Dishub Bojonegoro Imbau Warga yang Berwisata Air Selalu Waspada

blokbojonegoro.com | Thursday, 05 May 2022 13:00

Dishub Bojonegoro Imbau Warga yang Berwisata Air Selalu Waspada

 

Reporter: Lizza Arnofia

blokbojonegoro - Momentum libur Hari Raya Idul Fitri dimanfaatkan warga untuk berwisata bersama keluarga. Banyak tempat wisata di Bojonegoro dikunjungi warga, tak terkecuali wisata air. Untuk memastikan keamanan di lokasi wisata air, Dinas Perhubungan (Dishub) melakukan pemantauan dan imbauan agar selalu berhati-hati. 

Terpantau di lokasi wisata Waduk Grobogan yang berada di Desa Bendo, Kecamatan kapas, Kabupaten Bojonegoro, sejumlah warga berbondong-bondong bersama keluarga, untuk berwisata sembari menikmati keindahan wisata air dengan harga yang cukup terjangkau.

"Hari biasa pengunjung rata-rata hanya 62 orang, lebaran ini dalam sehari naik menjadi 86 pengunjung," kata Edin, operator angkutan air.

Terpisah, Kepala Dishub Bojonegoro, melalui Kepala Bidang Angkutan Dedy Kurniadi terus melakukan sosialisasi keamanan wisata air. Dishub juga turut memberikan imbauan kepada pengelola wisata air.

Agar tetap memantau serta mengimbau pengunjung agar menggunakan alat keselamatan permainan air dengan menggunakan life jacket. "Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan selama angkutan wisata beroperasi," tuturnya.

Selain itu, pihak Dishub juga mengimbau kepada operator perahu penyeberangan Bengawan Solo untuk selalu mematuhi aturan keselamatan penyeberangan. "Dengan cara memakai life jacket serta membatasi jumlah penumpang sesuai dengan kapasitas perahu dan ketinggian debit air," pesannya. [liz]

 

 

Tag : Wisata, kuliner, dishub



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini