17:00 . 592 Orang Daftar PPK Pilkada Bojonegoro 2024, Kebutuhan Hanya 140 Petugas   |   15:00 . Diperebutkan Ratusan Warga, Segini Gaji PPK Pilkada Bojonegoro 2024!   |   10:00 . Belajar, Pesan Penting Hardiknas Kini   |   20:00 . PKS Kantongi 3 Nama Bakal Calon Bupati, Satu Diantaranya Mantan Bupati Bojonegoro   |   18:00 . May Day, AJI Bojonegoro: Buruh Media Harus Berserikat   |   14:00 . EMCL Gandeng Ademos Kembangkan BUMDesMart di Desa Gayam   |   20:00 . Persibo Bojonegoro Taklukan QDR Makassar 2-0 di Laga Perdana   |   16:00 . Pj Bupati Bojonegoro Luncurkan Layanan Primer (ILP) dan Lansia Sembada   |   14:00 . Terlanjur Hamil, Remaja di Bojonegoro Terpaksa Ajukan Diska.   |   12:00 . Begini Cerita Mahasiswa Unigoro Olah Pisang Ulin Lolos Pemuda Pelopor   |   11:00 . Proyek Trotoar Rp23,4 M Segera Dilelang   |   09:00 . Teka-Teki Perpanjang Jabatan Kades Belum Bisa Dipastikan   |   07:00 . Tak Puas di Ranjang Berujung Selingkuh Penyebab ASN di Bojonegoro Cerai   |   21:00 . Keseruan Polisi di Bojonegoro Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan   |   20:00 . Persibo Bojonegoro Bakal Bawa 27 Pemain di Liga 3 Nasional 2024   |  
Thu, 02 May 2024
Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Puskesmas Tanggapi Curhatan Warga di Instagram Terkait Penanganan Sang Kakek

blokbojonegoro.com | Saturday, 02 July 2022 10:00

Puskesmas Tanggapi Curhatan Warga di Instagram Terkait Penanganan Sang Kakek

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Dalam sebuah akun instagram @berita_bojonegoro2, salah seorang warga bercerita bahwa kakeknya usai pulang dari sawah mengalami sakit dan kejang-kejang, lalu ia memanggil bidan dan diperiksa ternyata tensi darahnya hanya 60.

Kemudian dibawalah ke puskesmas P agar mendapatkan penanganan lebih lanjut, dengan mobil pick up. Setelah sampai di instalasi gawat darurat (IGD) kakeknya tiduran di ranjang untuk mendapatkan penangan.

"Sampai di IGD tidak ada satupun nakes yang menjawab, bahkan mirisnya tidak ada yang memberikan penanganan. Ada satu orang di meja pojok pendaftaran IGD yang bermain ponsel," tulisnya dalam postingan instagram.

Setengah jam berlalu, tetap tidak ada tindakan apapun dari para nakes. Hingga kemudian budhe membentak kepada petugas tersebut. Mendengar ucapan budhe tersebut, petugas kemudian berdiri dan melakukan tensi kepada kakek. Ternyata tensinya turun 50 dan meski bukan tugas nakes saat piket.

"Petugas tersebut bilang jika tensi sangat rendah. Puskesmas tidak mau menerima, kemudian kakek dibawa kembali menggunakan mobil pick up, untuk menuju puskesmas Kalitidu. Dan di puskesmas lain, kakek mendapatkan perawatan hingga tensi naik. Serta dirujuk di RSUD di ruang ICU," tambahnya.

Terpisah, Kepala Puskesmas Pumpungan, Kecamatan Kalitidu, dr. Tutik Aminatun menegaskan waktu itu memang ada pasien datang di puskesmas. Namun, kebetulan nakes yang piket sedang membeli makanan.

"Waktu itu ada petugas yang kurang tanggap dan keluarga terlanjur marah-marah. Kemudian dibawa ke RSUD, memang ini keteledoran kami kurang empati, kurang bisa cepat untuk menangani,” tegasnya.

Bahkan, pihaknya juga sudah melakukan kunjungan ke keluarga pasien dan menyampaikan permohonan maaf, sekaligus siap berbenah diri. Yakni untuk memperbaiki pelayanan Puskesmas Pumpungan.

"Kami sudah menegur 3 orang nakes yang sedang piket itu. Selaku kepala puskesmas, saya sudah memberikan surat peringatan,” pungkasnya. [liz/mu]

 

Tag : viral curhatan warga di instagram



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

  • Monday, 19 February 2024 20:00

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG Perwakilan PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12, Regional Indonesia Timur, Subholding Upstream Pertamina mengunjungi kantor redaksi blokBojonegoro.com (Blok Media Group/BMG), di BMG CoWorking Space, Jalan Semanding-Sambiroto, Desa Sambiroto, Kecamatan...

    read more

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat