Produksi Kerupuk Ijo Abang di Bojonegoro ini 2 Ton Lebih Setiap Hari
blokbojonegoro.com | Saturday, 26 August 2023 11:00
Kontributor: Sahdan
blokBojonegoro.com - Ketekunan, kerja keras, sabar, dan bersyukur adalah modal utama dalam berusaha atau berbisnis, naik turun hal biasa sebagai pengusaha. Itulah prinsip Warga Desa Lengkong, Kecamatan Balen Kabupaten Bojonegoro, Toha.
Pria 40 tahun itu menceritakan, tahun 2012 dirinya merintis usaha kecil-kecilan dalam produksi kerupuk andalan Ijo Abang, kemudian jenis kerupuk lainnya kerupuk mawar, kerupuk pasir. Seiring berjalannya waktu produksi terus meningkatkan baik dari segi produksi maupun penjualan.
"Adapun pasar kita rambah sampai saat ini hampir semua pasar di Kabupaten Bojonegoro akan tetapi lebih khusus di pasar Kecamatan Sugihwaras," ujarnya.
Toha memaparkan kerupuk yang paling diminati oleh warga masyarakat kabupaten Bojonegoro kerupuk Ijo Abang bahkan itu kerupuk ciri khas Bojonegoro.
Setiap harinya, usaha milik Toha mampu produksi kerupuk dari tepung tapioka ini 1 sampai 2 kwintal, kadang lebih.
"Harga per 1kg Rp 12.000-13.000 dalam penjualan dengan jumlah yang besar serta langganan," pungkasnya. [sah/ito]
Tag : kerupuk, ijo abang, bojonegoro, lengkong
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini