Daftar 50 Anggota DPRD Bojonegoro Terpilih Periode 2024-2029
blokbojonegoro.com | Monday, 27 May 2024 17:00
Reporter: Rizki Nur Diansyah
blokBojonegoro.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro telah menetapkan 50 nama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bojonegoro terpilih periode 2024-2029.
50 nama calon wakil rakyat tersebut, saat ini tinggal menunggu pelantikan, dan akan segera menduduki kursi jabatan di Gedung DPRD Kabupaten Bojonegoro yang berada di Jalan Veteran, Kota Bojonegoro.
Berdasarkan data yang dirilis KPU Bojonegoro, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mendominasi kursi di DPRD Bojonegoro. Partai berlogo dunia dan bintang 9 itu, mendapatkan sebanyak 13 kursi DPRD Bojonegoro pada Pemilu serentak yang digelar pada Februari 2024 lalu.
Kemudian, Partai Gerindra Bojonegoro, dengan perolehan 8 kursi, disusul PDI-Perjuangan mendapatkan 6 kursi. Sementara, Partai Golkar dan Demokrat masing-masing meraih 5 kursi.
Selanjutnya, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN) masing-masing mendapatkan 3 kursi. Kemudian, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dan Partai Bulan Bintang (PBB) masing-masing meraih 2 kursi, dan Partai Nasdem hanya meraih 1 kursi.
Sementara itu, Partai Buruh, Partai Gelora, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Garda Republik Indonesia, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, dan Partai Ummat tak mendapatkan kursi legislatif sama sekali dalam kontestasi politik lalu.
Berikut daftar nama anggota DPRD Bojonegoro terpilih Periode 2024-2029:
Dapil 1
1. Ahmad Shofiyuddin (PKB) : 9.271 suara
2. Sudiyono (Gerindra) : 5.728 suara
3. Sigit Kushariyanto (Golkar) : 5.657 suara
4. Erix Maulana Heri Kiswanto (PDIP) : 5.098 suara
5. Mustakim (PKB) : 8.214 Suara
6. Dihan Syahri Fitrianto (PKB) :4.922 suara
7. Siti Robi'ah (PKS) : 9.567 Suara
8. Sujono (Demokrat) : 6.954 Suara
Dapil 2
1. Sally Atyasasmi (Gerindra) : 11.225 suara.
2. Natasha Devianti (PDIP) : 4.775 suara.
3. Ahmad Suyono (Nasdem) : 5.649 suara.
4. Jumariyanto (Hanura) : 9.841 suara
5. H Sukur Priyanto (Demokrat) : 9.331 suara.
6. Drs H Sumari (PPP) : 4.932 suara.
7. Enny Sudarwati (PKB) : 7.907 suara.
8. Diana Hargianti (PKB) : 7.084 suara.
9. Hendrik Arfianto (Gerindra) : 16.977 suara.
Dapil 3
1. Abdulloh Umar SPd (PKB) : 17.387 suara.
2. Bambang Sutriyono (PDIP) : 6.980 suara.
3. Ahmad Supriyanto SPd MH (Golkar) : 13.051 suara.
4. Lasuri (PAN) : 10.248 suara
5. Moclasin Afan (Demokrat) : 8.978 suara.
6. Choirul Anam (PPP) : 8.166 suara.
7. Siti Fatmawati (PKB) : 10.771 suara.
8. Hadi Winarto (Gerindra) : 7.292 suara.
Dapil 4
1. Sutikno (PKB) : 8.686 suara.
2. Hj Mitroatin (Golkar) : 8.834 suara.
3. Eko Prabowo (Demokrat) : 3.600 suara.
4. Dyah Ayu Ratna Dewi (PKB) : 8.709 suara.
5. Hafidz Saputro (Gerindra) : 5.562 suara.
6. Amin Thohari (PDIP) : 4.758 suara.
7. Didik SAP (Hanura) : 6.436 suara.
8. Choirul Anam (PAN) : 4.482 suara.
9. Faisol Rozi (PBB) : 9.990 suara.
Dapil 5
1. Imam Sholikin (PKB) : 9.519 suara.
2. Muhamad Rozi (PKB) : 7.820 suara
3. Wawan Kurniyanto (Gerindra) : 8.227 suara.
4. Maftukhan (Gerindra) : 16.928 suara.
5. Donny Bayu Setiawan (PDIP) : 4.782 suara.
6. Didik Trisetiyo Purnomo (Demokrat) : 5.373 suara
7. Annafiy Aisya Sahila (Golkar) : 7.947 suara.
8. Bambang Hermawan (PBB) : 5224 suara.
Dapil 6
1. Miftakhul Huda (PKB) : 9.943 suara.
2. M Suparno (PKB) : 6.364 suara.
3. Sahudi SE (Gerindra) : 13.811suara.
4. Lasmiran (PDIP) : 4.687 suara.
5. H Ainu Anggara (PPP) : 7.986 suara.
6. Drs. Ec. M. Anis Musthofa (Golkar) :5.758 suara.
7. Muhadi (PKS) : 11.399 suara.
8. Wahib Anshori (PAN) : 7.606 suara.
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini