21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |   14:00 . Wakil Wamen Komdigi Nezar Patria Lantik Pengurus AMSI Jatim 2024-2028   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Polres Bojonegoro Terus Ciptakan Inovasi Pelayanan Publik

blokbojonegoro.com | Thursday, 25 January 2018 20:00

Polres Bojonegoro Terus Ciptakan Inovasi Pelayanan Publik

Reporter: Sutopo

blokBojonegoro.com – Setelah aplikasi Crime Alarm System (CAS) meraih banyak penghargaan dan diadopsi oleh Polres lain, aplikasi Traffic Accident Claim System (TACS), inovasi terbaru dari Sat Lantas Polres Bojonegoro pada Rabu (24/01/2018) kemarin, juga meraih penghargaan dari Dir Lantas Polda Jatim.

Penghargaan diberikan oleh Dir Lantas Polda Jatim Kombes Pol Heri Wahono SIK dan diterima langsung oleh Kasat Lantas Polres Bojonegoro, AKP Aristianto.

Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S.Bintoro membenarkan, bahwa dirinya telah mendapat laporan terkait penghargaan yang diterima jajaran Sat Lantas Polres Bojonegoro.

“Alhamdulilah, saya mendapatkan laporan dari Kasat Lantas kalau inovasi terbaru kita kembali meraih penghargaan,” terang Kapolres.

Kapolres menuturkan, Polres Bojonegoro akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik menuju polri yang promoter (profesional, modern dan tepercaya). Karena, jika tanpa keunggulan maka akan berat menghadapi persaingan baik dari dalam maupun dari luar.

“Teknologi bisa sebagai empowering, problem solving, inovasi maupun kreatifitas,” tutur Kapolres

Konsep membangun keunggulan, bisa diawali dengan membuat model berpikir secara konseptual maupun teoritikal. Berpikir model dan membuat cetak biru, merupakan road map (peta jalan) membangun keunggulan.

“Dengan model tersebut, akan ditemukan polanya baik sebelum, saat maupun sesudahnya.” imbuh Kapolres.

Kapolres menambahkan, ketika konsep ini diterapkan dalam suatu program implementasi kerja, pada suatu bidang pelayanan publik, maka bisa melihat unsur-unsur pelayanan publik, yang diantaranya mencakup aturannya, petugasnya, infrastruktur maupun sarana dan prasarananya serta masyarakat yang dilayaninya

“Ketika semua unsur tersebut dihubungkan, maka akan tercipta pelayanan prima yang berdampak pada meningkatnya kualitas hidup masyarakat,” lanjutnya.

Masih menurut Kapolres, bahwa yang dimaksud dengan pelayanan prima yaitu pelayanan yang cepat, tepat, akurat, transparan, akuntabel, informatif dan mudah diakses. Dan dari pelayanan prima tersebut, terdapat 4 poin unsur pelayanaan publik.

Yaitu aturan-aturan atau payung hukum harus memihak kepada upaya-upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat, para petugasnya bekerja secara profesional, cerdas, bermoral dan modern,  infrastruktur dan sistem-sistemnya mampu menghasilkan pelayanan prima di era digital dan dampak dari pelayanan publik mampu menunjukkan sebagai upaya mencerdaskan kehidupan bangsa.

“Pemikiran di atas tidak turun tiba-tiba, namun setidaknya secara manajerial dapat dilihat pada tingkat birokrasi maupun pekerjaan-pekerjaan di dalam masyarakat,” ucap Kapolres Bojonegoro.

Konsep profesional, cerdas, bermoral dan modern akan menjadi pilar dasar menuju keunggulan walaupun masih memerlukan kebijakan-kebijakan pemimpin dan berbagai hal lainya. Makna profesional adalah ahli memiliki komitmen dan kompetensi. Makna cerdas adalah kreatif inovatif sarat dengan ide-ide atau hal-hal baru yg inspiratif. Makna bermoral secara singkat dapat dipahami dikerjakan atas dasar kesadaran, tanggung jawab dan disiplin. [top/lis]
 

Tag : satlantas, polres, aplikasi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat