Pileg 2019
Dibuka Sebulan, Pendaftaran Bacaleg Demokrat Gratis
blokbojonegoro.com | Friday, 04 May 2018 20:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Menjelang persiapan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Bojonegoro sudah mulai membuka pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg). Pendaftaran menjadi wakil rakyat dari partai berlambang Mercy di Kota Ledre dilakukan selama sebulan.
"Pendaftaran sudah dibuka sejak tanggal 1 sampai 31 Mei. Tidak dipungut biaya," kata ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bojonegoro, Sukur Priyanto kepada blokBojonegoro.com, Jumat (4/5/2018).
Sukur yang juga wakil ketua DPRD Kabupaten Bojonegoro menyampaikan, terkait persyaratan Bacaleg harus warga Indonesia, usia minimal 21 tahun baik laki-laki maupun perempuan, pendidikan minimal SMA atau sederajat dan mempunyai KTA Partai Demokrat (bisa dibuatkan).
"Untuk Bacaleg DPRD Kabupaten Bojonegoro, tetapi DPR Provinsi langsung ke Jawa Timur termasuk yang DPR RI, namun bisa juga kita fasilitasi," ujarnya.
Untuk itu Sukur menghimbau buat seluruh masyarakat Bojonegoro yang ada keinginan atau minat menjadi anggota DPRD, DPC PD memberikan ruang seluas-luasnya kepada masyarakat. Baik kaum muda, dewasa, ulama, tokoh masyarakat untuk ikut serta dalam proses ini. "Apalagi gratis untuk laki-laki ataupun perempuan," pungkasnya. [zid/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini