Lagi...! Polres Masih Temukan Pemakai Narkoba
blokbojonegoro.com | Friday, 23 November 2018 15:00
Reporter: Parto Sasmito
blokBojonegoro.com - Meskipun pemakai narkoba terancam hukuman penjara minimal empat tahun, tidak membuat beberapa masyarakat takut menggunakan barang haram tersebut. Terbukti Polres Bojonegoro mengamankan dua pelaku yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu.
"Pelaku diamankan membawa narkoba. Saat diamankan ditemukan masing-masing dari pelaku membawa 0,5 gram dan 0,6 gram, dengan lokasi dan laporan berbeda," kata Kapolres Ary Fadli, Jum'at (23/11/2018).
Menurutnya, pelaku pertama RP (30), warga jl Ayer IX No 13 RT.13 / RW.02 Kelurahan Menteng Kecamatan Menteng Jakarta Pusat, yang diamankan di pertigaan lampu merah Jalan Monginsidi turut Desa Pacul Kecamatan/Kabupaten Bojonegoro. Sedangkan NH (32), warga Kecamatan Kedungadem Kabupaten Bojonegoro.
"Sementara ini masih pemakai dan masih dikembangkan kasusnya untuk keterlibatan pelaku yang lain. Pengakuannya barang diperoleh dari Surabaya," ungkapnya.
Kedua pelaku terancam pasal 112 dan 127 undang-undang RI nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika yang ancaman hukumannya minimal 4 tahun.
Seperti diketahui sebelumnya, Polres Bojonegoro mengamankan pengguna narkotika. Bahkan seorang pegawai negeri sipil (PNS) maupun kepala desa di Kota Ledre diamankan pihak kepolisian, karena menggunakan barang haram tersebut. [ito/mu]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini