12:00 . Atlet Muaythai Sangsaga Fight Camp Bojonegoro Raih Juara Umum 2 Open se-Jawa   |   11:00 . Menjaga Alam Ringintunggal: Perjuangan Warga Melawan Tambang Ilegal   |   09:00 . Tak Kuat Nanjak, Truk Muat Pupuk Terguling di Jalan Bojonegoro-Ngawi   |   19:00 . Momen Pererat Silaturahmi dan Komitmen Tingkatkan Pelayanan   |   18:00 . Kacabdindik Wilayah Bojonegoro Apresiasi Prestasi Siswa di Ajang LKS Provinsi 2025   |   16:00 . Anggun dalam Budaya dan Modernitas, KKI DPC Bojonegoro Gelar Diklat Table Manner   |   11:00 . Transaksi Barang di Shopee Makin Mudah Lewat Agen Mesin EDC BRILink   |   08:00 . Siap Bersaing di Industri Energi dan Mineral, 40 Warga Bojonegoro Ikuti Pelatihan K3   |   19:00 . Hari Pertama Bertugas, Kakan Kemenag Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pertebalan Kompetensi ASN   |   18:00 . Laka Tunggal Hindari Jalan Tambalan, Siswa di Bojonegoro Meregang Nyawa   |   17:00 . Pertamina Beberkan Penyebab Elpiji 3Kg Langka di Bojonegoro   |   14:00 . Dari Pelosok Ke Punggung Dunia: Kesehatan Menjadi Isu Populer Intermestik   |   13:00 . Butuh Uang, Karyawan Toko Ledre Bojonegoro Curi Mobil Bosnya   |   20:00 . Direncanakan Jadi Lokasi Sekolah Rakyat Gedung Pusdiklat Bojonegoro Masih Difungsikan BKPP   |   19:00 . Sidak Tim Gabungan Pemkab Bojonegoro di Sumberrejo, Pastikan Stok Pupuk Aman   |  
Mon, 28 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Lomba Menembak Polres Bojonegoro, ini Juaranya....

blokbojonegoro.com | Friday, 02 August 2019 16:00

Lomba Menembak Polres Bojonegoro, ini Juaranya....

Reporter: M. Safuan

blokBojonegoro.com – Menembak sasaran target bukanlah sesuatu yang mudah dilakukan oleh sembarang orang. Keterampilan satu ini memerlukan kecerdasan dalam mengarahkan posisi senjata dan menempatkan posisi sasaran dalam hitungan. Keterampilan dan kemahiran menembak adalah salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang prajurit.

Untuk meningkatkan keterampilan dan kemahiran menembak inilah, Polres Bojonegoro mengajak Forkompimda Bojonegoro, Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) di Bojonegoro dan instansi yang ada di Bojonegoro untuk bersama – sama berlatih menembak di Lapangan Latih Tembak Andi Maubara Polres Bojonegoro, pada Hari Jumat, Tanggal 2 Agustus 2019.

Masih dalam rangkaian memperingati HUT Bhayangkara ke-73 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2019 kemarin, Polres Bojonegoro mengadakan kegiatan ini dengan bertujuan untuk mempererat silaturahmi yang selama ini telah terjalin baik dengan berbagai pihak di Bojonegoro.

Kapolres Bojonegoro, AKBP Ary Fadli SIK, MH, M.Si mengatakan bahwa kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah juga pemangku kepentingan lainnya.

“Kami mengadakan kegiatan ini mempunyai tujuan untuk mempererat solidaritas dan kompaknya kita semua dalam memberikan pengawalan dan melakukan pengamanan kepada Kabupaten Bojonegoro. Jika satu sukses, maka kita semua sukses. Jadi, suksesnya bersama-sama,” ujar Kapolres Ary Fadli.

Hal tersebut juga diamini oleh Ibu Bupati Bojonegoro, Dr. Hj. Anna Mu’awanah yang menyatakan bahwa kegiatan pagi ini, merupakan kegiatan positif, dimana Forkopimda dapat berkumpul menjadi satu, sehingga komunikasi dapat berjalan lancar.

“Saya harapkan bahwa adanya kegiatan ini menjadi contoh untuk para pimpinan juga instansi di Bojonegoro dapat meningkatkan kerjasama, memudahkan jalur koordinasi sehingga dapat mencapai tujuan bersama,” pungkas bupati.

Dalam kesempatan ini nampak perwakilan dari Kodim 0813,  Kasdim Chairil Achmad, Pj. Sekda Bojonegoro sekaligus Kepala Bakorwil Bojonegoro, Abimanyu Poncoatmodjo, Perwakilan Pertamina EP Asset 4 Field Cepu, Cepu Field Manager Afwan Daroni, Perwakilan Pertamina EP Asset 4 Field Sukowati, Field Manager Indrawan Harsoni, Perwakilan Pertamina EP Cepu, Asmen Field Relations Edy Purnomo dan Asmen Security, Rahardy. Kepala Kejaksaan Negeri Bojonegoro I Gde Ngurah Sriada, tokoh FKUB Gus Huda.

Pertamina EP Cepu berhasil memenangkan lomba menembak dengan perolehan nilai 72 mengungguli Jason W Purba dari Field Sukowati nilai 69 dan Chairil Achmad nilai 68. Dalam lomba menembak ini menggunakan Senjata Jenis HS 2000 buatan Kroasia Kaliber 9X 19 Mm Parabellum.
“Senang sekali bisa berpartisipasi dalam lomba menembak yang diadakan oleh Polres Bojonegoro kali ini, semoga kedepan ajang peningkatan skill semacam ini dapat sering-sering diadakan sehingga mempererat hubungan baik PEPC khususnya dengan Polres Bojonegoro,” Ujar Rahardy ketika menerima penghargaan sebagai juara pertama lomba menembak.

Sedangkan Kunadi, selaku JTB Site Office & PGA Manager menyambut baik kegiatan latihan menembak ini, dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada Kapolres Bojonegoro dan jajarannya yang telah menambahi kegiatan dengan lomba menembak ini.

“Sinergitas yang semakin baik antara TNI, Polri, Jajaran Pimpinan Daerah Kabupaten Bojonegoro dengan KKKS, terutama PT Pertamina EP Cepu menjadi modal utama dalam melaksanakan kewajiban kami membantu Pemerintah Indonesia meningkatkan produksi energi dalam negeri,” imbuhnya. [saf/ito]

 

Tag : lomba, menembak, polres, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat