21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |   14:00 . Wakil Wamen Komdigi Nezar Patria Lantik Pengurus AMSI Jatim 2024-2028   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Peringatan Hari Kartini, Wanita Turut Berperan Mengisi Pembangunan Bangsa

blokbojonegoro.com | Monday, 19 April 2021 12:00

Peringatan Hari Kartini, Wanita Turut Berperan Mengisi Pembangunan Bangsa

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Salah satu upaya pemberdayaan perempuan dengan peningkatan kualitas peran sertanya, Dinas Perlindungan Pemberdayaan Perempuan Anak Dan Keluarga Berencana DP3AKB Bojonegoro gelar Seminar Nasional dengan mengangkat tema Semangat Kartini Menginspirasi, Senin (19/4/2021).

Seminar tersebut, diikuti oleh Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awannah, Sekretaris Daerah Bojonegoro, Kepala OPD Wanita, Kepala Puskesmas Wanita, Direktur RSUD Wanita, Kepala SMP Wanita hingga gabungan organisasi wanita se-Kabupaten Bojonegoro.

Seminar ini dilaksanakan dengan memperhatikan dan mematuhi protokol kesehatan ketat, menjaga jarak, menggunakan masker dan melakukan pengecekan suhu tubuh.

Saat ini emansipasi wanita sudah dibuka secara luas, tergantung bagaimana kita mengisi hal tersebut. Dari data Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bojonegoro, menunjukkan bahwa Pegawai Negeri Sipil (PNS) berbanding 52:48 dan didominasi oleh perempuan.

"Ini menunjukkan saat ini perempuan diberikan akses dan wadah serta ikut berperan serta mengisi pembangunan bangsa," ucap Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah.

Namun dengan adanya kesetaraan gender dan penyediaan wadah bagi para perempuan, tidak serta merta kaum wanita meninggalkan kodratnya sebagai perempuan.

"Tunjukkan jangan asal menjadi Kartini, jadilah Kartini masa kini yang berkualitas dan berprestasi," tutur Bupati Anna.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga (DP3AKB) Bojonegoro, Anik Yuliarsih, menuturkan bahwa kegiatan ini sebagai salah satu dari momentum peringatan Hari Kartini tahun 2021.

Seminar Nasional ini bertujuan meningkatkan partisipasi dan semangat masyarakat. "Terutama terhadap peran dan kedudukan perempuan dalam upaya peningkatan perempuan Indonesia yang berkualitas unggul, berdaya saing, bermanfaat melalui peningkatan kualitas peran serta dan peran pribadi mandiri maupun organisasi," pungkasnya. [liz/ito]


Tag : kartini, bojonegoro, dp3akb



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat