Jaga Stok Darah, Polres Gandeng PMI Bojonegoro Gelar Donor Darah
blokbojonegoro.com | Friday, 04 March 2022 16:00
Jaga Stok Darah, Polres Gandeng PMI Bojonegoro Gelar Donor Darah
Kontributor: Rizki Nur Diansyah
blokBojonegoro.com - Untuk menjaga ketersediaan stok darah di Bojonegoro, Polres Bojonegoro menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Bojonegoro dalam upaya menjaga ketersediaan darah melalui aksi donor darah oleh anggota, Aparatur Sipil Negara (ASN) Polres Bojonegoro dan Bhayangkari Cabang Bojonegoro di Mapolres Bojonegoro, Jumat (4/3/2022).
"Kegiatan ini bertujuan untuk menambah dan menjaga ketersediaan stok darah di PMI Bojonegoro," ungkap Kapolres Bojonegoro, AKBP Muhammad.
Kegiatan donor darah tersebut, melibatkan personel dari Satuan Fungsi (Satfung) yang ada di Polres, Polsek jajaran dan juga Bhayangkari. AKBP Muhammad menegaskan bahwa, ini merupakan peran serta Polres Bojonegoro bekerjasama dengan PMI Bojonegoro untuk memenuhi ketersediaan stok darah ditengah pandemi Covid-19.
“Alhamdulillah dari kegiatan donor darah berjalan lancar dan terkumpul sejumlah 136 kantong darah untuk ketersediaan stok darah di PMI Bojonegoro. Kami mengucapkan terima kasih kepada personel Polri, ASN dan Bhayangkari yang telah melaksanakan donor darah karena tetesan darah anda sangat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala Unit Donor Darah (UDD) PMI Bojonegoro, dr. Imam Sutrisno mengapresiasi kepada Polres Bojonegoro yang telah melaksanakan Bakti Sosial dengan kegiatan donor darah. Dalam pelaksanaan donor darah ini untuk menjaga persediaan stok darah di PMI agar tetap ada.
Harapannya setiap event yang diselenggarakan oleh Polres Bojonegoro bisa bersinergi dengan pihak PMI Bojonegoro dalam pemenuhan stok darah, seperti halnya dengan menggelar kegiatan Bakti Sosial donor darah ini.
“Atas nama PMI saya tak lupa mengucapkan terimakasih kepada Polres Bojonegoro yang telah mengadakan kegiatan Bakti Sosial donor darah ini. Karena setetes darah yang kita sumbangkan akan menyelamatkan nyawa orang lain,” pungkasnya. [riz/lis]
Tag : Donor, darah, PMI, polres
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini