20:00 . Digelar Dua Pekan, Ini Sasaran Operasi Patuh 2025 di Bojonegoro   |   19:00 . Bupati Bojonegoro Berangkatkan 792 Mahasiswa KKN TK Unigoro, Fokus Optimalisasi Potensi Desa untuk Geopark Berkelanjutan   |   18:00 . Bangganya Kemenag Bojonegoro, Tiga Siswa MI Bersinar di PORSENI Jatim 2025   |   17:00 . Tawarkan Pendidikan Berstandar Internasional, Hibatullah IIBS Hadir di Bojonegoro   |   16:00 . Kilatan Emas dari Bojonegoro: Lari Jadi Andalan di PORSENI MA Jatim 2025   |   14:00 . PCNU Bojonegoro Gelar Ta'aruf Pengurus Baru   |   12:00 . Nada Musik Melawan Narkoba: Festival Band Pelajar dan Mahasiswa Bojonegoro 2025 Siap Digelar   |   23:00 . Ribuan Warga Hadiri Haul Kyai Qomari Sarangan   |   22:00 . Ustadz Ridwan Asyfi Ajak Sholawatan Ribuan Penggemar   |   20:00 . Duet Pengasuh Ponpes Abu Dzarrin Buka Acara Haul Kyai Qomari   |   13:00 . 4.150 Pasangan Anak Kawin di Indonesia   |   12:00 . 43 Jemaah Haji Indonesia Masih Dirawat di RS Arab Saudi   |   09:00 . Se Indonesia, Tahun Ini 446 Jemaah Haji Wafat dan 1.710 Dirawat   |   06:00 . Kemenag Siap Bantu Masjid hingga Rp100 Juta lewat Program MADADA   |   20:00 . Pengurus DPC PKB Bojonegoro Sowan Pengasuh ke Ponpes Attanwir   |  
Tue, 15 July 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Kembali Torehkan Prestasi, Pemkab Bojonegoro Raih WTP BPK 8 Kali Berturut-turut

blokbojonegoro.com | Tuesday, 26 April 2022 18:00

Kembali Torehkan Prestasi, Pemkab Bojonegoro Raih WTP BPK 8 Kali Berturut-turut

Reporter : Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro kembali menorehkan prestasi meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) . Capaian tersebut sudah delapan kali berturut-turut sejak tahun 2014 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia.

Penghargaan diberikan kepada Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah yang diwakili oleh Sekretaris Daerah, Nurul Azizah di Gedung BPK, Sidoarjo, pada Selasa (26/4/2022). Penyerahan tersebut bersamaan dengan penyerahan LHP oleh BPK.

Sekretaris Daerah (Sekda) Bojonegoro, Nurul Azizah menuturkan, penghargaan tersebut berupa LHP BPK pada pemeriksaan LKPD tahun anggaran 2022. "Bojonegoro WTP tahun 2021 ini hasil WTP berturut-turut ke delapan," tutur Sekda Nurul.

Sekda berharap, dengan WTP yang diterima Pemkab Bojonegoro  Nantinya pengelolaan keuangan Pemkab Bojonegoro semakin tertib dan benar. "Setelah menerima penghargaan selama berturut-turut, harapan kami Bojonegoro ini makin tertib," harap Sekda.

Sementara itu, Kepala Inspektorat Teguh Prihandono menyampaikan, opini WTP atas LKPD tahun 2021 diraih berkat komitmen dan kerja keras seluruh stakeholder di Kabupaten Bojonegoro. Termasuk dalam mewujudkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan daerah. 

"Kami berharap, dengan mendapatkan opini WTP ini pengelolaan keuangan kita sudah lebih akuntabel. Dan SAP atau standar akuntansi pemerintahan sudah sesuai," tegasnya.

Pihaknya berpesan, meskipun mendapat predikat WTP 8 kali berturut-turut. Namun masih ada beberapa administrasi yang perlu ditingkatkan. "Berupa administrasi aset daerah dimana perlu pencatatan yang riil dan tertata rapi," ucapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Bojonegoro, Luluk Alifah mengatakan, di hari ini yang tengah menerima LHP BPK Laporan Keuangan Pemkab Tahun Anggaran 2021. Tercatat sebanyak 5 Kabupaten yang ada di Provinsi Jawa Timur, termasuk Kabupaten Bojonegoro salah satunya.

"Empat kabupaten lainnya yaitu  Kabupaten Jombang, Kabupaten Magetan, Kabupaten Ngawi dan Kabupaten Tuban. Bojonegoro memperoleh opini WTP ke 8 berturut-turut mulai 2014," sambungnya.

Bahkan, Luluk juga turut mengapresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat. Menurutnya, dengan diperolehnya opini WTP yang ke-8 pada tahun 2021. "Dimana menggambarkan perbaikan tatakelola dan komitmen dari seluruh OPD dalam mengelola keuangan daerah," tutup Luluk. [liz/ito]

 

Tag : Pemkab, Bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 07 July 2025 21:00

    IPNU dan IPPNU

    LAKMUD, IPNU-IPPNU Temayang Tanam Pohon

    LAKMUD, IPNU-IPPNU Temayang Tanam Pohon Dalam rangkaian kegiatan Latihan Kader Muda (LAKMUD) Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU-IPPNU Temayang, digelar sebuah aksi nyata peduli lingkungan. Yakni, diwujudkan dengan penanaman pohon alpukat. Acara berlangsung, Senin, (7/72025) di...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat