PPL PAI UNUGIRI di MA Darrussalam Kedungrejo Dibuka
blokbojonegoro.com | Monday, 01 August 2022 08:00
DPL PPL PAI UNUGIRI Usman Roin memberikan buku karyanya kepada Kepala Madrasah Aliyah Darussalam Dungmas Suwardi Mashari disela-sela pembukaan Minggu (31/7/2022), di Aula Majelis Taklim pondok.
Pengirim: Widodo Ramadhoni*
blokBojonegoro.com - Kegiatan mengajar di sekolah, Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Mahasiswa Prodi PAI Kelompok 18, pada Fakultas Tarbiyah UNUGIRI yang bertempat di Madrasah Aliyah (MA) Darussalam Dungmas, Kedungrejo, Sumberrejo, resmi dibuka di Aula Majelis Taklim kompleks setempat, Minggu (31/7/2022).
Hadir dalam kegiatan PPL, Pengasuh PonPes Darussalam K. M. Muthohar, Kepala MA Darussalam Suwardi Mashari, S.Pd., M.Pd., Kepala SMP Islam Darussalam Mat Sholeh, DPL PPL PAI UNUGIRI Usman Roin, M.Pd, jajaran ustaz-ustazah, serta mahasiswa PPL sebanyak 12 orang.
Selaku DPL, Usman Roin menyampaikan salam dari kampus kepada keluarga besar Darussalam. “Nyuwun sewu, izin menyampaikan salam dari DPU kami Dr. H. Ahmad Manshur, M.A., Kaprodi PAI Su’udin Aziz, S.Pd.I., M.Ag., yang mewakilkan kepada kami menghantarkan mahasiswa PPL di sini,” ungkapnya.
Usman juga menambah, bila PPL ini adalah bagian dari praktek nyata mengajar yang secara teoritis sudah diajarkan di bangku perkuliahan. Demi suksesnya PPL, pihaknya mohon bimbingan kepada guru pamong di MA Darussalam agar kegiatan praktik mengajar bisa berjalan lancar dan sukses selama sebulan penuh.
"Tidak lupa, kepada mahasiswa, jaga akhlak dan bawa nama baik selalu UNUGIRI selam PPL dan didik generasi emas madrasah ini dengan baik,” pungkasnya.
Kepala MA Darussalam, Suwardi, menyampaikan rasa terima kasih atas kedatangan mahasiswa PPL. “Terima kasih saya sampaikan kepada DPL dan mahasiswa Prodi PAI UNUGIRI, untuk kesekian kalinya masih diberi kesempatan sekolah kami ditempati PPL. Karenanya, selamat datang di madrasah kami,” paparnya.
Sementara Pengasuh PonPes Darussalam, K. M. Muthohar mengapresiasi sekali kehadiran mahasiswa PPL. “Saya mengapresiasi kehadiran mahasiswa PPL UNUGIRI di madrasah ini. Apalagi, pesan DPL tadi meminta kepada kalian semua untuk mendidik generasi-generasi emas yang ada di madrasah kami. Dengan bacaan “basmallah” secara resmi saya buka kegiatan PPL di MA Darussalam,” ucapnya.
Di penghujung acara, selain terdapat sesi foto bersama, sebelumnya juga diselingi penyerahan buku karya DPL PPL PAI UNUGIRI kepada Kepala MA Darussalam.
*Widodo Ramadhoni adalah Mahasiswa PPL PAI UNUGIRI di MA Darussalam Dungmas, Kedungrejo, Sumberrejo.
BACA BERITA blokBojonegoro.com SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Tag : ppl, unugiri, bojonegoro, ponpes darussalam, sumberrejo
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini