Laris, Manisnya Ubi bakar Cilembu Madu Khas Tanah Sunda
blokbojonegoro.com | Saturday, 27 June 2020 16:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Ubi cilembu atau memiliki nama lain Ipomea batatas (L.) Lamb, merupakan salah satu jenis ubi jalar yang sangat digemari masyarakat lokal maupun manca negara, karena rasanya yang khas. Yakni getah pada ubinya akan meleleh seperti madu jika dipanggang dalam oven panas.
Si ubi madu ini juga memiliki kandungan gizi serta vitamin A yang lebih tinggi dibanding ubi jenis lain. Selain itu, ubi cilembu juga dapat dijadikan sebagai pengganti nasi karena mengandung karbohidrat dan memiliki serat tinggi.
Di Bojonegoro sendiri, ketika melintas di sekitar Jalan Panglima Sudirman, tentu akan kita jumpai kedai yang menjajakan ubi bakar madu khas cilembu. Jika dari namanya sendiri ubi ini ditanam dari Desa Cilembu, Sumedang, Jawa Barat.
Menariknya, meski baru satu bulan berdiri, kedai ubi madu cilembu ini justru kebanjiran pelanggan. Tak ayal dalam sehari ubi bakar madu ini laris terjual hingga 60 kilogram lebih.
"Baru satu bulan buka kedai ubi madu cilembu, Alhamdulillah dalam sehari bisa menjual hingga 60 kilogram," tutur Irwan penjaga toko.
Irwan juga berimbuh, ubi madu yang ia jajakan ini ada dua varian. Dari ubi madu mentah per kilogram Rp15.000 serta ubi madu oven/panggang per kilogram seharga Rp22.000.
Sedangkan untuk penjualan yang paling laris atau diminati masyarakat yakni ubi bakar madu oven/panggang. Sebab ketika berada di dalam oven, getah dalam ubi akan meleleh dengan sendirinya serta menghasilkan rasa seperti madu.
"Yang paling diminati ubi madu oven, karena ketika berada dalam oven panas secara otomatis getah dalam ubi itu akan meleleh dan menghasilkan rasa bak madu. Sehari saja ubi madu oven terjual 60 kilogram," jelasnya.
Sementara itu, Sugeng salah seorang pembeli mengatakan, meski baru dua kali memborong ubi madu. Dirinya merasa ketagihan untuk memborong kembali, terlebih ubi madu oven. Karena rasa manisnya yang khas.
"Beli ubi madu oven sudah dua kali, ini beli lagi yang kesekian kali. Rasa manisnya yang khas itu nagih," pungkasnya. [liz/mu]
Tag : ubi madu cilembu, ubi
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini