06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Rakornas dan Anniversary PB Esport, Begini Harapan Ketum Esport Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Sunday, 06 March 2022 14:00

Rakornas dan Anniversary PB Esport, Begini Harapan Ketum Esport Bojonegoro Rakornas dan Anniversary PB Esport, Begini Harapan Ketum Esport Bojonegoro . (istimewa)

 

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) menggelar Rakornas 2022 dan 2nd Anniversary PB ESI yang dilaksanakan di Nusantara Hall ICE BSD 4-6 Maret 2022. Kegiatan tersebut dihadiri Jendral Pol. Purn Prof. Budi Gunawan SH, M. Si (Ketua Umum PB ESI), Letjend TNI Purn. Marciano Norman (Ketua KONI), Sandiaga Salahuddin Uno (Pembina PB ESI) Komjen Pol. Drs. Bambang Sunarwibowo SH, M.Hum (Ketua Harian PB ESI), Letjend TNI Chandra Sukotjo (Pembina PB ESI), Komjen A. Budi Revianto, Rafi Ahmad (RANS Entertainment/Duta Esport Indonesia), Diaz Hendropriyono (Staf Khusus Kepresidenan), Atta Halilintar (Duta Esport Indonesia), Hendri Mulyasyam (Dirut Telkom), Frengki (Sekjen PB ESI) dan Ayu Dewi (Duta Esport Indonesia).

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk menyatukan seluruh pengurus ESI baik dari pusat ataupun daerah agar satu visi, satu misi dan satu tindakan. Terdapat 10 nomor dipertandingkan di SEA Games yang akan difasilitasi Pelatnas oleh PB ESI dengan target mempersembahkan emas untuk Indonesia,” ujar Komjen Pol. Drs. Bambang Sunarwibowo SH M.Hum Ketua Harian PB ESI.

Esport saat ini tertinggi dimainkan di Indonesia dengan 52 juta orang game Esport dan sekitar 115 juta orang penggemar game serta transaksi keuangan dalam ekosistem Esport yang mencapai 30 triliun rupiah. Hal ini menjadi tantangan untuk kita semua di PB ESI. Kedepan akan dipertandingkan di Olimpiade sehingga kami harapkan PB ESI dapat mempersembahkan emas dan mengangkat peringkat Indonesia.

“Saya tekankan bahwa PB ESI adalah satu satunya cabang olahraga yang menaungi Esport di Indonesia dan kami harapkan kejuaraan dunia Esport di Bali tahun 2022 ini bisa sukses. Esport adalah salah satu dari 14 Cabang Olahraga unggulan Indonesia yang akan menjadi andalan untuk Indonesia berprestasi,” ujar Letjen TNI Purn. Marciano Norman Ketua KONI.

Sebelumnya, Asian Games 2018 Esport menyumbangkan 1 emas, Tahun 2019 Sea Games Esport menyumbangkan 2 perak. Selain itu, di PON XX Papua Esport bisa tampil luar biasa sebagai cabor Eksibisi. Untuk itu, adanya Akademi Esport dan pelatihan sertifikasi wasit bisa menjadi jalan untuk Esport bisa mendulang emas dalam kompetisi Internasional.

Sementata itu, Jendral Pol. Purn. Prof. Budi Gunawan selaku Ketua PB ESI menargetkan sebanyak 5 games lokal di tahun ini harus sudah rilis dan disosialisasikan kepada masyarakat. Kami sudah merencanakan game publisher dan skema pendanaan game sehingga game esport lokal bisa merajai dunia Esport

Selain Itu, Ketua Umum E-Sport Bojonegoro, Aris Yuliantono yang hadir dalam acara tersebut berharap, pihaknya ingin Atlet esport Bojonegoro minimal bisa masuk di Tim Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Indonesia.

"Karena banyak talenta-talenta atlet esport Bojonegoro yang saya kira berpotensi," harap pria yang juga menjadi guru olahraga di SMAN 1 Bojonegoro itu.

Pasalnya, Aris menambahkan ini merupakan olahraga baru, maka perlunya banyaknya event atau tournamen yang diselenggarakan di tingkat Kabupaten dan Provinsi. [riz/lis]

 

Tag : E-Sport, atlet, olahraga



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat