Beberapa Masjid Tak Ada Salat Jum'at
blokbojonegoro.com | Friday, 09 July 2021 13:00
Kontributor: Uul Lyatin
blokBojonegoro.com - Sehubung dengan adanya peraturan PPKM Darurat, takmir masjid melakukan pembatasan dan perketat protokol kesehatan terhadap jamaah yang tengah ibadah salat. Selain itu, beberapa masjid tidak menyelenggarakan salat Jumat selama PPKM berlangsung.
Sholikin Jamik, Wakil Ketua Bidang Kebijakan Publik dan Hukum PD Muhammadiyah Bojonegoro mengatakan, berdasarkan Surat Edaran Pimpinan Pusat Muhammadiyah No. 05/EDR/1.0/E/2021 dan menindaklanjuti SE PPKM Darurat Bupati Bojonegoro serta memperhatikan pendapat beberapa anggota pimpinan daerah Muhammadiyah Bojonegoro, masjid Attaqwa Muhammadiyah Bojonegoro tidak mengadakan ibadah salat jumat selama PPKM berlangsung.
"Salat jumat ditiadakan di masjid Muhammadiyah selama tanggal 9 dan 16 Juli 2021," ujarnya.
Pihaknya meminta maaf kepada para jamaah dan memohon maklum dengan kebijakan tersebut yang diambil karena maraknya penularan covid-19 di Bojonegoro saat ini. Pihaknya juga berharap agar keadaan segera kembali seperti semula dan banyak masyarakat yang sehat terbebas dari segala virus dan penyakit.
Sementara itu, tampak pula di Masjid Al-Abidin yang terletak di depan Bank Cabang BRI juga tidak ada salat jumat. Lasto takmir masjid menjelaskan, selama PPKM Darurat masjid Al-Abidin tidak mengadakan salat jumat dan jamaah salat wajib pun dibatasi.
"Kalau salat jum'at kita tindakan, untuk salat wajib 5 waktu tetap dilaksanakan berjamaah namun prokes tetap berlaku," imbuhnya.
Lasto juga menuturkan, jumlah jamaah selama PPKM juga turun drastis. "Yang jamaah di sini kebanyakan pegawai pemkab, karena beberapa pegawai WFH sehingga jamaah berkurang, " tuturnya.
Sementara itu, masjid Agung Darussalam Bojonegoro juga terlihat di depan pagar ada spanduk bertuliskan "Mohon maaf untuk sementara masjid ditutup dan tidak menyelenggarakan salat jamaah untuk umum selama PPKM berlangsung."
Takmir masjid Agung, Arifin mengungkapkan, salat di masjid tetap dilaksanakan, namun penutupan pintu dan adanya spanduk di depan pagar tersebut guna mengurangi penyebaran covid di sekitar masjid. "Kalau mereka mau masuk masjid ya salat di sini boleh, namun untuk sementara kita sangat batasi, sesuai dengan SE Bupati yang berlangsung selama PPKM ini," pungkasnya. [uul/mu]
Tag : salat jumat , masjid di kota bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini