HAORNAS, Bupati Cup 2021 Resmi Diluncurkan
blokbojonegoro.com | Friday, 10 September 2021 10:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, meluncurkan ajang Bupati Cup 2021. Peluncuran ditandai dengan pertandingan antara Tim Eksekutif vs Legislatif sebagai launching Bupati Cup 2021.
Pertandingan berlangsung di Stadion Letjend H. Soedirman Bojonegoro, dihadiri Ketua DPRD, Kepala Bakorwil 2 Bojonegoro, Kapolres, Komandan Kodim, Pengadilan Negeri dan Sekretaris Daerah serta jajaran Kepala OPD Kabupaten Bojonegoro.
HAORNAS tahun 2021 ini, Pemkab Bojonegoro mengusung tema "Desain Besar Olahraga Nasional Menuju Indonesia Maju" yang dibuka dengan penyerahan busur panah oleh Bupati Bojonegoro kepada Bagas Setia, atlet panahan peraih medali emas kejuaraan Pemprov Jawa Timur Tahun 2019.
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Bojonegoro, Amir Syahid, melaporkan, peringatan HAORNAS tahun ini, bersamaan dengan Kick Of Bupati Cup 2021 dengan melakukan 4 kejuaraan olahraga yakni sepak bola, bulu tangkis, bola voli dan tenis meja.
"Pelaksanaan launching turnamen Bupati Cup 2021 akan dilaksanakan senam bersama dan pertandingan sepakbola persahabatan antara tim eksekutif (Kepala OPD) melawan tim legislatif (Anggota DPRD)," tegas Amir Syahid.
Terpisah, Bupati Bojonegoro, Anna Muawannah, berharap bahwasanya sedini mungkin anak-anak di Bojonegoro sudah tergali potensi sekaligus bidang yang digemari, dan nantinya akan dipupuk oleh Pemkab Bojonegoro. "Serta akan segera melakukan launching KPOB (Kartu Potensi Olahraga Bojonegoro) guna menunjang kualitas atlet di Bojonegoro," sambung Bupati Anna.
Dengan dukungan penuh dari DPRD, Pemkab Bojonegoro yang pertama akan merevisi Peraturan Bupati (Perbup) tentang pembinaan olahraga berjenjang. Kemudian, Pemkab Bojonegoro juga telah menyiapkan dana insentif para putra Daerah sedini mungkin yang memiliki minat di bidang olahraga dari tingkat SD hingga SLTA.
"Dengan kegiatan ini diharapkan Pemkab Bojonegoro, mampu mencari bibit-bibit atlet untuk kejuaraan Pemprov, Nasional maupun tingkat Internasional," harap Bu Anna. [liz/lis]
Tag : Haornas, Bupati, peluncuran
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini