Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Launching Resto Omah Cabe, Manjakan Pecinta Sambal dan Harga Terjangkau

blokbojonegoro.com | Saturday, 05 March 2022 18:00

Launching Resto Omah Cabe, Manjakan Pecinta Sambal dan Harga Terjangkau

Reporter: M. Anang Febri

blokBojonegoro.com - Bagi pecinta sambal di Kabupaten Bojonegoro dan sekitarnya dimanjakan menu masakan yang menambah selera makan dengan suasana nyaman, sekaligus harganya terjangkau. Resto Omah Cabe Bojonegoro di jalan veteran Bojonegoro, menyajikan berbagai menu beraneka sambal.

"Nama Resto Omah cabe, karena menyajikan berbagai sambal," kata owner Omah Cabe, Slamet Widodo saat soft launching Resto Omah Cabe Bojonegoro, Sabtu (5/3/2022).

Pak Slamet Widodo menuturkan, dibukanya Resto Omah Cabe di Bojonegoro ini merupakan cabang keempat miliknya, karena sebelumnya sudah ada Omah Cabe di Madiun dan Ponorogo. Keberaniannya berinvestasi usaha kuliner di Kabupaten Bojonegoro, melihat peluang banyaknya penikmat sambal di Bojonegoro dan sekitarnya.

"Rumah makan merakyat dan konsepnya restoran masakan khas Jawa. Sehingga dikenalkan masyarakat Bojonegoro dengan harga kaki lima, nantinya menjual menu khas Bojonegoro," terang pengusaha asal Pati itu.

Acara soft launching Resto Omah Cabe Bojonegoro ditandai dengan pemotongan untaian bunga melati dan menerbangkan balon oleh Wakil Bupati Bojonegoro, Budi Irawanto. Serta mengundang ketua partai politik, anggota DPRD, tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan pemuda, wartawan dan undangan lainnya.

Wakil Bupati Bojonegoro, Budi Irawanto mengucapkan selamat atas dibukanya Resto Omah Cabe cabang Bojonegoro. Pasalnya dengan adanya usaha baru, bisa menambah pertumbuhan perkonomian di Bojonegoro dan menyerap tenaga kerja lokal Bojonegoro.

"Selamat dan sukses atas dibukanya Resto Omah Cabe yang di Bojonegoro. Sekarang masih suasana pandami, semuanya tetap menjaga protokol kesehatan," terang Mas Wawan, panggilan akrab Budi Irawanto.

Usai meresmikan Resto Omah Cabe, Mas Wawan bersama tamu undangan lainnya mencoba masakan, seperti ayam goreng sambal, sop iga, gurami dan aneka masakan khas Jawa lainnya. Bangunan resto yang didesain semi terbuka dan berlantai dua, ditambah suasana disamping Resto hamparan sawah yang dapat dinikmati pengunjung dari lantai dua.

Lokasinya yang strategis berada di jalan veteran Bojonegoro dekat dengan pusat perbelanjaan dan fasilitas umum lainnya, akan mudah dijangkau para pengunjung. Sarana parkir yang luas dan memadai, dimungkinkan membuat para penikmat masakan khas Jawa akan betah berlama-lama di Resto Omah Cabe Bojonegoro.

 

Tag : Omah, cabe, Bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini