07:00 . Intradiniyah, Solusi SMKS Muhammadiyah 4 Padangan Tingkatkan Kualitas Keagamaan Siswa   |   13:00 . Pilkada Berpotensi Paslon Tunggal, Ini Langkah KPU Bojonegoro   |   11:00 . Dukungan Relawan Setyo Wahono Dikemas 'Dungo Bareng' 3 Desa di Baureno   |   09:00 . SKK Migas Apresiasi Peran Media Dorong Kemajuan Industri Hulu Migas   |   20:00 . Partai Golkar Resmi Serahkan Rekomendasi ke Wahono-Nurul   |   18:00 . Relawan Pasopati Seno Adakan 'Dungo Bareng Menangke Mas Wahono'   |   17:00 . 3 Rumah Warga Ludes Terbakar Akibat Bediang, Kerugian Ditaksir Rp503 juta   |   16:00 . Hari Ini Golkar Serahkan Rekomendasi ke Wahono-Nurul   |   14:00 . PAN Bojonegoro Beri Sinyal Manuver ke Wahono-Nurul, Lasuri: Tegak Lurus Putusan DPP   |   13:00 . Pelaku Begal Payudara di Bojonegoro Diringkus Polisi   |   06:00 . Pulang Kerja, Perempuan di Bojonegoro Jadi Korban Begal Payudara   |   18:00 . Kaesang Harap Milenial di Bojonegoro Merapat ke Setyo Wahono   |   09:00 . Gandeng KEPPK Nasional Kemenkes RI, LPPM STIKes Rajekwesi Bojonegoro Gelar EDL dan SIM EPK   |   08:00 . Lebih 100 Peserta Sudah Daftarkan Diri Ikut Jatim Media Summit 2024   |   06:00 . Sekjen PBNU: Jangan Pilih Calon yang Intervensi NU   |  
Sat, 27 July 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Belum Diresmikan, Embung Sidobandung Diserbu Ratusan Pengunjung

blokbojonegoro.com | Monday, 14 February 2022 11:00

Belum Diresmikan, Embung Sidobandung Diserbu Ratusan Pengunjung

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Embung yang berada di Desa Sidobandung, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro pasca dibuka pada Selasa (1/2/2022), langsung diserbu oleh warga sekitar maupun dari luar kota seperti Blora dan Tuban.

Kepala Desa Sidobandung, Sukijan mengatakan, embung tersebut belum selesai 100 persen dan belum diresmikan, tetapi dengan melihat banyaknya pengunjung yang berdatangan, ia terpaksa membukanya pada awal bulan Februari lalu.

"Tiap sore kan ramai orang sekitar berdatangan. Kemudian, pengunjung tersebut berfoto-foto dan disebarkan ke sosial media, yang akhirnya mengundang penasaran banyak orang untuk menyaksikan secara langsung," ungkapnya.

Untuk sementara ini, pengunjung yang paling jauh menurut data pengelola, yaitu dari Kabupaten Blora tepatnya Kecamatan Randublatung dan Kabupaten Tuban. Itupun sebenarnya tidak memiliki niat tujuan untuk ke embung, namun hanya kebetulan lewat dan pengunjung tersebut menyempatkan melihat wisata desa ini.

"Kalau hari-hari biasa itu ramainya ketika sore saja. Tetapi, kalau hari libur seperti Sabtu dan Minggu pasti diserbu ratusan pengunjung. Bahkan Minggu pagi saja 100 buah tiket sudah ludes dibeli pengunjung, itu baru pagi belum sore," ujar Sukijan.

Dengan didukung lahan yang luas kurang lebih 4 sampai dengan 5 hektar, serta tempat yang strategis, nantinya Pamdes Sidobandung akan membangun berbagai fasilitas pendukung untuk menarik wisatawan berkunjung.

"Seperti berbagai fasilitas di sekitar embung mulai dari kolam renang anak-anak, cafe, kebun binatang mini, area pemancingan, area bermain atv, tempat oleh-oleh, dan pendopo untuk pertemuan," katanya.

Salah satu pengunjung asal Sukosewu, Rika mengatakan, hampir setiap sore bermain ke embung baru ini. Pasalnya, selain jarak yang relatif dekat dari rumah, tiketnya pun sangat murah yaitu Rp2.000, sudah bisa menikmati embung dengan pemandangan hamparan sawah yang begitu luas.

"Setiap sore saya kesini, kadang bersama dengan suami, anak dan keluarga juga. Ya karena dekat dengan rumah dan tidak perlu jauh-jauh jika ingin berwisata," pungkas perempuan asal Kecamatan Sukosewu itu. [riz/mu]

 

Tag : wisata desa, desa sidobandung



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

  • Thursday, 18 July 2024 14:00

    2 UKM UNUGIRI Bojonegoro Kunjungi Redaksi bB

    2 UKM UNUGIRI Bojonegoro Kunjungi Redaksi bB Suasana Kamis (18/7/2024) di Jalan Desa Sambiroto, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, banyak mahasiswa yang mengenakan seragam warna abu-abu dan hijau, berkumpul di D'Konco Cafe (Blok Media Group) yang juga satu...

    read more

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat