7 Tips Sehat Merayakan Hari Raya Idulfitri Bersama Keluarga
blokbojonegoro.com | Tuesday, 03 May 2022 07:00
Reporter: -
blokBojonegoro.com - Hari Raya Idulfitri menjadi momen kemenangan umat Muslim di seluruh dunia setelah menjalankan ibadah puasa Ramadhan selama satu bulan.
Di tengah pandemi, momen merayakan Hari Raya Idulfitri perlu tetap dilakukan secara sehat dan aman, agar tidak tertular Covid-19 dan penyakit lainnya.
Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Prof Tjandra Yoga Aditama, memberikan 7 tips sehat merayakan Hari Raya Idulfitri. Apa saja?
1. Pakai Masker
Saat menjalankan salat Idulfitri, akan baik kalau tetap menggunakan masker. Salat sebaiknya dilakukan di lapangan terbuka, dan kalau di dalam masjid akan baik kalau jendela dan pintu dibuka lebar-kebar agar ventilasi terjaga baik.
2. Jangan lupa istirahat
Sesudah menghabiskan waktu lama di perjalanan mudik, jangan melupakan istirahat meski sedang merayakan Idulfitri.
"Jangan begitu tiba langsung jalan-jalan, kan akan masih ada beberapa hari di kampung halaman, istirahat agar segar dulu dan baru beraktivitas," tuturnya.
3. Makan secukupnya
Prof Tjandra mengingatkan masyarakat untuk tidak balas dendam dan makan berlebihan di Hari Lebaran dan hari-hari sesudahnya.
"Ingat, apapun yang berlebihan maka tentu tidak baik akibatnya. Salah satu panduannya adalah bahwa ½ piring makanan kita diisi dengan sayuran dan buah, ¼ piring diisi nasi atau sejenisnya (jagung, gandum) serta ¼ lainnya kita isi dengan protein," terangnya.
4. Tetap prokes saat wisata
Untuk yang ingin berwisata di hari libur panjang, Prof Tjandra mengatakan perlu antisipasi penuhnya destinasi wisata dan pusat perbelanjaan.
"Untuk ini akan baik kalau mungkin memilih waktu yang tidak sedang puncak-puncaknya penuh, juga tetap tetap memakai masker, rajin mencuci tangan serta sedapat mungkin menjaga jarak di dalam kerumunan," katanya lagi.
5. Aplikasi PeduliLindungi
Prof Tjandra juga mengingatkan pengelola objek wisata dan pusat perbelanjaan untuk harus memastikan aplikasi PeduliLindungi benar-benar dilaksanakan di setiap pintu masuk.
6. Hindari begadang
Walaupun sudah 2 tahun tidak mudik, maka tetap lakukan aktivitas dengan seimbang. Jangan lelah berlebihan, apalagi kalau membawa anak-anak.
"Waktu tidur juga harus tetap terjaga baik, misalnya jangan jadi begadang berkepanjangan karena sudah lama tidak ketemu teman dan kerabat," terangnya.
7. Jangan lupa minum obat rutin
Bagi pengidap penyakit kronis, jangan lupa obatnya dimakan sesuai aturan. Di sisi lain, kalau selama di kampung halaman ada keluhan kesehatan maka segera konsultasi ke petugas kesehatan terdekat.
"Ingat, para pemudik akan menjalani “arus balik” yang bukan tidak mungkin akan padat dan melelahkan pula, yang membutuhkan fisik yang baik," tutupnya.
*Sumber: suara.com
Tag : pendidikan, kesehatan
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini