Moderasi Beragama, Isu Hangat dalam Seminar Nasional Prodi PGMI UNUGIRI Bojonegoro
blokbojonegoro.com | Tuesday, 05 July 2022 20:00
Pengirim: Fadhilatun Ni'mah
blokBojonegoro.com - Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah yang digelar di gedung Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro di Auditorium Hasyim Asyari pada hari Selasa (5/7/2022).
Kegiatan ini merupakan kombinasi antara seminar dengan webinar, seminar dikhususkan bagi seluruh mahasiswa PGMI, sedangkan untuk webinar mahasiswa di luar jurusan PGMI. Tema yang diangkat dalam acara ini yaitu, “Implementasi dan Penguatan Moderasi Beragama bagi Guru Pendidikan Dasar”. Dua pemateri hebat turut mengisi kegiatan ini yaitu Dr. Hj. Sri Minarti, M.Pd.I., dan Dr. Achmad Anwar Abidin, M.Pd.I.,
Ketua Prodi PGMI, M. Romadlon Habibullah, M.Pd.I., memaparkan dalam sambutannya, tema ini merupakan hal yang hangat khususnya di pendidikan dasar, yang sebelumnya sudah pernah saya konsultasikan kepada balai Diklat.
"Maka dari itu kami mengangkat tema ini sebagai bekal kepada seluruh mahasiswa PGMI,” tuturnya.
Kemudian dilanjutkan sambutan dari Dekan Fakultas Tarbiyah yaitu, Dr. Ahmad Mansyur, M.A., yang sekaligus membuka kegiatan pada pagi hari ini. Pihaknya menuturkan bahwa moderasi beragama merupakan hal yang urgent yang perlu dimiliki oleh para tenaga pendidik.
"Jadi, moderasi beragama meng kombinasikan dua hal tidak keluar dari norma agama, karena agama itu bukan merupakan hal yang kaku,” pungkasnya.
Sebelum masuk pada acara ini kegiatan ini ditutup dengan doa oleh ketua Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) Su’udin Aziz, M.Ag. Puncak acara pada siang hari ini dengan tema yang sangat menarik bersama kedua pemateri yang begitu asik.
Peran mahasiswa dalam melestarikan keberagaman identitas merupakan materi yang dibahas oleh pemeteri pertama Dr. Achmad Anwar Abidin, M.Pd.I., serta pemateri kedua yaitu, Dr. Hj. Sri Minarti, M.Pd.I., mengenai latar belakang moderasi beragama yaitu merupakan program kementrian agama, serta menjelaskan 3 tugas yang perlu disampaikan oleh guru kepada murid yakni mengenai, pendidikan karakter abad 21, pendidikan moderasi beragama, dan pendidikan anti korupsi.
Closing kegiatan siang ini yaitu, menjadi seorang pendidik moderasi beragama itu memang harus dimiliki, serta mampu meng kombinasikan materi dengan kehidupan sehari-hari.
Tag : seminar, nasional, unugiri, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini