Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Iles-Iles Tanaman Liar Bernilai Jual di Hutan Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Wednesday, 18 November 2020 08:00

Iles-Iles Tanaman Liar Bernilai Jual di Hutan Bojonegoro

Kontributor: Herman Bagus

blokBojonegoro.com - Iles-iles merupakan jenis talas-talasan atau tanaman umbi yang bisa tumbuh di wilayah tropis dan sub tropis. Di Indonesia, Iles-Iles ini tumbuh secara liar di hutan karena masih jarang dikenal, sehingga tidak ada upaya budidaya.

Tanaman Iles-Iles mengandung glukomannan atau biasa disebut Konjac Glucomannan yang berbentuk tepung. Kandungan tepung ini bisa diolah menjadi berbagai macam hal dan berperan sebagai bahan pengganti. Kandungan karbohidrat yang terdapat di umbi Iles-Iles mencapai lebih dari 80 persen menjadikan karbohidrat komponen terpenting di dalam tanaman ini.

Supri warga Desa Kacangan, Kecamatan Tambakrejo mengaku sudah beberapa bulan belakangan ini mencari tumbuhan liar Iles-Iles di hutan-hutan Bojonegoro. Menurutnya mencari umbi ini sangat menjanjikan mengingat di Bojonegoro sendiri masih jarang yang menggeluti bisnis ini.

 

"Lumayan menguntungkan tanaman ini, masih jarang yang mencari untuk di perjual belikan. Dan banyak tumbuh di hutan-hutan Bojonegoro," ungkapnya saat ditemui.

 

Dia berangkat pagi buta dari rumah menuju hutan untuk mencari Iles-Iles yang nantinya akan dijual ke 

pengepul yang berada di Desa Dukoh Lor, Kecamatan Kasiman. Biasanya Dia sehari bisa mendapatkan umbi Iles-Iles basah seberat 1,5 kuintal.

 

"Harganya 700-900 per kilonya, untuk pengelolaannya saya juga belum paham dibuat apa. Saya dan kawan-kawan hanya mencari dan kemudian nanti di jual kepengepul. Denger-denger diekspor ke luar negeri dibuat obat-obatan," bebernya.

 

Dia menyakini suatu saat tumbuhan liar Iles-Iles ini akan melejit seperti halnya umbi porang. Sebab lama kelamaan akan banyak orang yang mengetahui bahwa tumbuhan ini bernilai jual yang lumayan. [her/col]

 

Tag : Umbi, porang



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.